Punya Suami Tajir, Ini Alasan Maia Estianty Tetap Kerja Keras

Sumarni Suara.Com
Kamis, 22 April 2021 | 13:00 WIB
Punya Suami Tajir, Ini Alasan Maia Estianty Tetap Kerja Keras
Maia Estianty dan Irwan Mussry [Instagram]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Musisi Maia Estianty blak-blakan mengenai alasannya tetap kerja keras meski sudah punya suami tajir melintir seperti Irwan Mussry. Hal itu terungkap dalam video yang diunggah di MAIA ALELDUL TV pada Rabu (21/4/2021).

Di situ, Maia Estianty terlihat mengunjungi Aurel Hermansyah dan Atta Halilintar yang baru saja menikah. Dimana ada sesi mereka ngobrol bareng.

Atta Halilintar pun bicara mengenai pandangannya soal perempuan yang bekerja sesudah menikah bersama Maia Estianty.

"Jadi kalau jadi perempuan itu walaupun suami kasih nafkah jangan nempel suami aja. Tapi jadi perempuan yang hebat," ucap Atta Halilintar.

"Perempuan mandiri," jawab Maia Estianty.

Maia Estianty [Instagram]
Maia Estianty [Instagram]

Sulung sebelas bersaudara ini merasa kalau Maia Estianty salah satu istri yang hebat. Pasalnya walau punya suami kaya, ibu tiga anak itu tetap aktif bekerja di industri hiburan Tanah Air.

"Contohnya kayak bunda Maia," tutur Atta Halilintar.

Mendengar itu, Maia Estianty membenarkan. Juri Indoensian Idol ini menuturkan bahwa perempuan harus tetap bekerja agar punya bekal saat suami meninggal dunia.

Baca Juga: Atta Halilintar Klarifikasi Mau Punya 15 Anak dari Aurel Cuma Bercanda

"Walaupun suami mampu, kita tetap kerja. Kalau aku lebih begitu, misalnya suatu saat nanti, kita kan nggak bisa terus bersama yah. Misal suami dipanggil Tuhan, kita masih ada pegangan," ucap Maia Estianty.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI