Sinopsis Ikatan Cinta 23 Juni 2021: Perhatian Al Bikin Andin Salah Paham

Simak sinopsis Ikatan Cinta 23 Juni 2021. Apakah Al bakal segera mendapatkan majalah?
Suara.com - Kisah rumah tangga Aldebaran dan Andin makin menarik untuk diikuti. Berikut sinopsis Ikatan Cinta 23 Juni 2021.
Episode yang tayang malam ini di RCTI pukul 19.00 WIB, bakal mengisahkan hubungan Al dan Andin yang makin harmonis dari hari ke hari.
Di sisi lain, Ricky merasa lega bisa membantu Elsa menyelamatkan kebohongannya dengan mengamankan majalah.
Sinopsis Ikatan Cinta 23 Juni 2021
Baca Juga: 5 Sumber Cuan Amanda Manopo yang Konsisten Jajan Rp 250 Juta Pakai Ojol
![Poster sinetron Ikatan Cinta [Instagram]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2020/11/12/23183-poster-sinetron-ikatan-cinta.jpg)
Di tengah kondisi Andin yang sedang mengandung, Al makin memberikan perhatian lebih kepada sang istri.
Al berusaha menjaga dan membuat istrinya nyaman di segala kesempatan, termasuk ketika naik kendaraan.
Hal ini sampai membuat Andin salah sangka. Pasalnya, Al kedapatan terlampau sering memperhatikan dirinya.
Andin awalnya mengira Al tak menyukai penampilannya. Usut punya usut, Al hanya ingin memastikan istrinya duduk dengan nyaman di dalam mobil.
Mengetahui perhatian Al, Andin pun tersipu malu sambil salah tingkah.
Baca Juga: Ikatan Cinta Jadi Sinetron Paling Favorit Amanda Manopo, Diduga Karena Main Bareng Arya Saloka
Sementara, perjuangan Al untuk mendapatkan majalah bukti kebohongan Elsa makin tak mudah usai barang tersebut jatuh ke Ricky.