Joe Taslim pun mengaku harus serius belajar bahasa Jepang karena ia harus fasih dalam melafalkan dialognya. Ia pun harus belajar setiap hari selama lebih dari 3 bulan. Meski sulit, namun ia mengaku bahwa ia merasa tertantang dengan peran tersebut.
Tak hanya harus fasih berbahasa Jepang, namun ia pun harus terbata-bata saat mengucapkan dialog bahasa Indonesia. Bahkan Joe Taslim pun mengaku cukup kesulitan. Meski sempat kesulitan namun, Joe Taslim yang memerankan sosok Yamada ini akhirnya suskes menguasai bahasa Jepang. Patut diacungi jempol lho usaha Joe Taslim untuk memerankan karakter yang ia mainkan ini.
Nggak heran aktor ini juga sukses di Hollywood. Sebab totalitasnya memang luar biasa. Belum lama ini ia juga debut di dunia perfilman Korea Selatan. Joe Taslim kebagian peran sebagai ahli pedang tangguh dalam film The Swordsman. Sebelumnya ia juga telah bermain di film Star Trek Beyond. Kini namanya pun tak hanya di kenal di Indonesia tetapi mulai merambah ke seluruh dunia. Ia pun menjadi aktor kebanggan masyarakat Indonesia lho.
Nah, itu dia empat artis yang pandai bahasa Jepang. Nggak kaleng-kaleng ada yang benar-benar fasih ya. Kamu tertarik belajar bahasa Jepang juga? Apakah ada idolamu di atas? [Safitri Yulikhah]