Bocoran Boruto Episode 216: Naruto Pakai Mode Baryon, Siap Mati Demi Konoha?

Rifan Aditya Suara.Com
Senin, 20 September 2021 | 21:05 WIB
Bocoran Boruto Episode 216: Naruto Pakai Mode Baryon, Siap Mati Demi Konoha?
Bocoran Boruto Episode 216: Naruto Pakai Mode Baryon, Siap Mati Demi Konoha? - Boruto Episode 216, Mode Baryon Naruto (YouTube Anime Engsub)

Suara.com - Kisah Boruto dalam episode kemarin berhasil membuat publik penasaran, bagaimana kelanjutannya? Apakah dalam Boruto episode 216, pertempuran antara Naruto dan Isshiki akan menemukan ujung yang jelas? Atau justru, korban yang berjatuhan semakin banyak?

Suara.com akan memberi sedikit bocoran Boruto Episode 216. Episode kali ini Naruto akan memperlihatkan jurus pamungkasnya, Mode Baryon yang disebut-sebut dapat mengancam nyawa.

Sedikit Bocoran Boruto Episode 216

Pada Boruto Episode 216 ini, titik berat akan diberikan pada pembahasan pertarungan sengit antara Naruto Uzumaki dan Isshiki Otsutsuki. Keduanya seperti telah mencapai titik dimana siap mengeluarkan semua yang mereka punya, untuk memenangkan pertempuran tersebut.

Di sisi lain, tampak Kawaki juga mulai mengalami perubahan drastis pada segel Karma yang dimilikinya. Tidak sedikit orang yang menduga, bahwa pada Boruto Episode 216 ini Kawaki akan mencapai kebangkitan Otsutsuki yang sempurna, sehingga menambah kacau medan pertempuran.

Naruto dalam kondisi terdesak, karena ia terhimpit oleh dua kubus besar yang dipanggil oleh Isshiki. Pada kondisi ini, Kurama yang berada dalam dirinya sudah menyarankan Naruto untuk menggunakan wujud final dari keduanya, demi dapat mengalahkan kekuatan musuhnya tersebut.

Namun demikian, pertaruhan besar akan terjadi ketika Naruto dan Kurama akan memasuki mode baru. Keduanya bisa saja tewas dan musnah, setelah penggunaan mode Baryon. Hal ini disebabkan karena kekuatan begitu dahsyat yang muncul dari bentuk baru, sehingga memiliki ‘harga’ yang juga mahal.

Untuk Anda pembaca manga, tentu akan paham benar jika mode yang dimaksud Kurama ini disebut dengan mode Baryon. Keduanya melakukan fusi sejenis tenaga nuklir, untuk menghasilkan satu energi besar yang terkontrol, dan bisa menimbulkan daya hancur yang luar biasa.

Naruto memiliki keraguan bahwa mode ini merupakan jalan terbaik. Namun akhirnya, cakra merah gelap terpancar dari tubuhnya. Tapi apakah benar akhirnya mode Baryon Naruto akan menang melawan Isshiki?

Baca Juga: Link Baca Komik Manga Boruto Chapter 62, Naruto Next Generation

Boruto Naruto Next Generations Episode 216 dijadwalkan rilis pada 19 September 2021. Kalian dapat menontonnya di situs resminya:

AnimeLab

Crunchyroll

Funimation

Hulu

Anda bisa saksikan Boruto epsiode 216 dan melihat kehebatan mode Baryon Naruto. Jika tak sabar, Anda bisa terlebih dahulu melihat manga yang sudah memperlihatkan mode Naruto ini. Namun tentu saja, sensasi berbeda akan muncul jika Anda melihatnya secara langsung pada anime-nya. Jadi, sabar sedikit lagi ya!

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Film Makoto Shinkai Mana yang Menggambarkan Kisah Cintamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Jadi Superhero, Kamu Paling Mirip Siapa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Destinasi Liburan Mana yang Paling Cocok dengan Karakter Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Merek Sepatu Apa yang Paling Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Karakter Utama di Drama Can This Love be Translated?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Menu Kopi Mana yang "Kamu Banget"?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu Tipe Kepribadian MBTI Apa Sih Sebenarnya?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Zodiak Paling Cocok Jadi Jodohmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Tua Usia Kulitmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Mobil yang Cocok untuk Introvert, Ambivert dan Ekstrovert?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Tahu Kamu Detail Sejarah Isra Miraj?
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI