5. Zaskia Sungkar dan Medina Zein

Zaskia Sungkar dan Medina Zein dulunya adalah sahabat dekat. Hubungan persahabatan mereka ini menjadi renggang ketika Medina Zein melaporkan Irwansyah, suami Zaskia kepada pihak kepolisian. Laporan Medina Zein ini atas tuduhan penggelapan dana. Sejak saat itu, keduanya pun menjauh dan tak lagi terlihat akrab.
6. Anya Geraldine dan Awkarin
![Selebgram Anya Geraldine berpose memamerkan produk kecantikan miliknya saat ditemui di Kawasan SCBD, Jakarta Selatan, Senin (31/5/2021). [MataMata.com/Alfian Winanto]](https://media.matamata.com/thumbs/2021/05/31/84987-anya-geraldine-matamatacomalfian-winanto/745x489-img-84987-anya-geraldine-matamatacomalfian-winanto.jpg)
Dua selebgram cantik ini, Anya Geraldine dan Awkarin Dikenal sebagai sepasang sahabat karib. Bahkan keduanya pun berada dalam naungan Takis Entertainment, management mirip rapper Young Lex. Renggangnya persahabatan mereka mulai tercium publik usai Awkarin keluar dari Takis Entertainment. Mereka bahkan sempat saling menyindir satu sama lain di media sosial dan saling unfollow.
7. Marion Jola dan Brisia Jodie

Marion Jola dan Brisia Jodie saling mengenal karena keduanya sama-sama menjadi finalis Indonesian Idol musim ke-9. Keduanya diketahui sangat dekat dan akrab. Namun pada September 2020, hubungan keduanya terlihat mulai renggang. Kerenggangan hubungan mereka ini karena Brisia Jodie berpacaran dengan Julian Jacob, mantan pacar Marion Jola.
Itu tadi 7 persahabatan artis yang renggang karena salah paham, bisnis, hingga pria. Bagaimana menurutmu?
Kontributor : Safitri Yulikhah
Baca Juga: Zaskia Sungkar Tidur di Bawah Air Terjun Swiss, Bikin Iri Banget