Deddy Corbuzier Didesak Undang Ade Armando dan Ketua BEM SI ke Podcast

Madinah Suara.Com
Senin, 11 April 2022 | 21:28 WIB
Deddy Corbuzier Didesak Undang Ade Armando dan Ketua BEM SI ke Podcast
Deddy Corbuzier [Instagram]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Deddy Corbuzier mendadak unggah kata "Biadab" di feed media sosial Instagramnya beberapa menit lalu. Diduga postingan terbaru ayah Azka Corbuzier masih berkaitan dengan insiden babak belur yang dialami dosen Universitas Indonesia (UI) sekaligus pegiat media sosial Ade Armando di depan gedung DPR RI hari ini, Senin (11/4/2022).

"Malu," tulis eks suami Kalina Oktarani ini di caption.

Ade Armando. [Dok.Istimewa]
Ade Armando. [Dok.Istimewa]

Banyak netizen mampir ke kolom komentar Deddy Corbuzier dan memintanya untu mengundang Ade Armando sekaligus Ketua BEM SI.

@doreskaulina29, "Apa Pendemo yang keroyok Ade Armando? Undang Podcast Om ketua BEM SI. Pengen tau secerdas apa sih Mahasiswa-mahasiwa itu, Smart People kah."

"Undang aja ke podcast kenapa jadi bulan-bulanan. Sadar nggak kesalahannya apa sampai jadi bulan-bulanan warga," lanjut @deblo_ori.

@massrendy27 menambahkan, "Akankah Kang Ade (Armando) diundang podcast??"

"Mahasiswa nggak mungkin gitu. Kemungkinan lulusan wiro sableng ikut-ikutan ngomporin," timpal @rifkidebi.

Deddy Corbuzier dan Azka Corbuzier [Instagram/@azkacorbuzier]
Deddy Corbuzier dan Azka Corbuzier [Instagram/@azkacorbuzier]

Sebelumnya Ade Armando Dianiaya demonstran di depan Gedung DPR RI, Jakarta pada Senin (11/4/2022). Belum diketahui penyebab yang membuat dosen UI itu babak belur dihajar massa.

Tapi sebelum Ade Armando dipukuli, ia terlibat cekcok dengan sejumlah orang. Ada pula momen saat dirinya diteriaki munafik oleh sejumlah perempuan.

Baca Juga: GP Ansor Minta Pelaku Penganiayaan Ade Armando Menyerahkan Diri ke Polisi, Atau...

"Munafik, munafik, penjilat, buzzer! Bulan bulan puasa, sadar kamu sadar, obat," demikian umpatan massa yang mengerubungi Ade Armando.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI