Suara.com - Fuji masih merasakan duka mendalam atas kepergian Vanessa Angel dan Bibi Ardiansyah. Terbukti, ia menahan tangis saat disinggung soal pasangan itu.
Peristiwa ini terjadi saat Ustaz Maulana bertanya apa yang mau disampaikan Fuji buat kedua kakaknya yang sudah meninggal.
"Fuji, sekiranya almarhum dan almarhumah ada di sini, apa yang mau disampaikan?" tanya Ustaz Maulana dengan suara bergetar di kanal YouTube Trans TV Official, Selasa (12/4/2022)
Menanggapi permintaan itu, Fuji menarik napas panjang. Ia memanggil Vanessa Angel dan Bibi Ardiansyah dan nyaris menangis.
"Da Feby, ka Vanes, aku kangen banget, ini puasa pertama kali tanpa kalian," kata Fuji.

Masih berusaha menahan tangis, Fuji pun melanjutkan ucapan yang mau disampaikan kepada Vanessa Angel dan Bibi Ardiansyah.
"Gala sekarang sudah bisa ngomong, ketawa, lari," kata putri bungsu Haji Faisal ini.
Tapi kali ini Fuji tak bisa melanjutkannya." Aku nggak tau mau ngomong apa lagi," ujarnya.
Saat Fuji berhenti membicarakan Vanessa Angel dan Bibi Ardiansyah, Ustaz Maulana kembali mengorek kesedihan dara 19 tahun itu.
Baca Juga: Fuji Tak Hafal Nama Anak Gen Halilintar, Thariq Halilintar Kecewa: Wah Parah Banget
"(Bagaimana) menjelaskan ke Gala tentang orangtuanya?" tanya ustaz yang hits dengan jargon 'jamaah, alhamdulillah' itu.