Ayah Marshanda, Irwan Yusuf memang ada masalah dengan kesehatan mentalnya. Publik pun sempat dibuat heboh saat Irwan diamankan dinas sosial karena kedapatan luntang-lantung di jalan.
Marshanda sudah mengklarifikasi penangkapan ayahnya saat itu. Ia mengaku sang ayah kabur karena tidak mau dirawat terkait kesehatan mentalnya.