
7. Beby Tsabina berujar apabila model fashion show biasanya berjalan di atas panggung sebanyak 2 putaran. Raffi Ahmad yang kembali lewat, kali ini tepat di depan Nagita Slavina, membuat tawa sang istri kembali tak bisa ditahan.

8. Nagita Slavina sampai terbahak-bahak sehingga tubuhnya ikut bergerak seiring dengan tawanya. Kemungkinan Raffi Ahmad yang biasa kocak terlihat lucu di mata Nagita ketika menunjukkan tampang serius saat fashion show.

9. Sebagai informasi, brand Erigo mengajak sederet artis kenamaan di momen New York Fashion Week kali ini. Selain Raffi Ahmad, Erigo juga menggandeng Raline Shah, Enzy Storia, Anya Geraldine, Refal Hady, hingga Angga Yunanda.

Itu dia sederet momen kocak Nagita Slavina nonton Raffi Ahmad fashion show. Siapa yang ikutan ketawa saat melihat aksi Raffi Ahmad seperti Mama Gigi nih?
Kontributor : Neressa Prahastiwi