Suara.com - Deddy Corbuzier belum lama ini mendapat kehormatan, menerima pangkat Letnan Kolonel Tituler Angkatan Darat dari Menteri Pertahanan Prabowo Subianto.
Hal ini pun menimbulkan pro dan kontra. Pasalnya banyak orang yang tidak setuju dengan hal tersebut. Bahkan beberapa pihak meminta untuk mengaji ulang mengenai pemberian pangkat tersebut.
Namun terlepas dari persoalan tersebut, lelaki berkepala botak itu bukan orang pertama yang menerima pangkat tersebut dari kalangan artis.
Beberapa artis tanah air ternyata ada yang pernah mendapatkan pangkat tersebut. Mereka diberikan pangkat tersebut karena dinilai sudah memberikan dedikasi yang baik kepada negara. Selain itu sebelum terkenal mereka ternyata adalah seorang tentara.
Lalu siapa saja artis yang pernah mendapatkan pangkat dari TNI? Berikut rangkumannya.
1. Bing Slamet

Berkat dedikasinya terhadap dunia hiburan tanah air, Bing Slamet mendapat piagam penghargaan dari Gubernur DKI Jakarta pada tahun 1972. Tak hanya itu, pemilik nama lengkap Ahmad Syach Albar ini juga diberi Anugerah Tanda Kehormatan Bintang Budaya Parama Dharma di Istana Negara.
2. Asmoroso Katamsi

Berikutnya ada aktor lawas Indonesia yang pernah membintangi film Penumpasan. Pengkhianatan G 30 S PKI pada tahun 1982. Asmoroso diketahui pernah berdinas di TNI Al. Ia bahkan telah mencapai golongan Perwira Tinggi Dan pangkat terakhirnya adalah Laksamana Pertama (Jenderal Bintang Satu).
3. Kris Biantoro