3. Menikah dengan Sule

Nathalie Holscher melepas masa lajangnya dengan menikahi Sule pada 2020. Dari pernikahan ini, Nathalie dikaruniai seorang anak laki-laki yang diberi nama Adzam. Dia juga menjadi ibu sambung dari empat anak Sule.
Pernikahan Nathalie dan Sule terlihat baik-baik saja meski sejak awal sudah banyak rumor tak sedap. Nathalie juga terlihat dekat dengan anak-anak Sule dari pernikahan sebelumnya.
4. Gugat Cerai Sule

Pada Juni 2022, Nathalie Holscher melayangkan gugatan cerai pada Sule. Nathalie sempat meninggalkan rumah Sule sebelum menggugat mantan suaminya itu. Salah satu penyebabnya diduga konflik internal dengan anak perempuan Sule, Putri Delina.
Setelah dilakukan mediasi, Nathalie Holscher dan Sule akhirnya resmi bercerai pada 10 Agustus 2022. Sule wajib menafkahi Adzam sebenar Rp25 juta per bulan.
5. CLBK dengan Faris

Nathalie Holscher kembali berhubungan dengan Faris sebelum bercerai dari Sule. Saat itu Nathalie sempat meminta saran dan berkonsultasi dengan penasihat hukumnya, yang tak lain adalah Faris.
Awalnya hanya sebatas pengacara dan klien, hubungan Nathalie dan Faris berkembang jadi spesial. Belum tiga bulan setelah perceraian dengan Sule, mantan disjoki kelahiran 1992 itu go public dengan Faris.
Baca Juga: Kontroversi yang Menjerat Nathalie Holscher: Bikin Konten Mabok Hingga Disebut Move On Terlalu Cepat
6. Dilamar Faris