Suara.com - Sejak beberapa waktu lalu, nama Annisa Pohan terus menjadi perbincangan. Pasalnya, istri dari Agus Harimurti Yudhoyono ini kedapatan memakai tas branded saat nonton laga Indonesia vs Argentina.
Annisa Pohan yang memakai jersey Merah Putih beberapa hari lalu ternyata memakai tas mewah dari Louis Vuitton. Tas warna cokelat yang dipakainya itu adalah LV Pochette Metis dengan harga fantastis mencapai Rp60 juta!
Hal itu membuat banyak orang penasaran dengan profil Annisa Pohan yang terus jadi sorotan baru-baru ini. Ingin tahu lebih lengkap? Berikut rangkumannya!
1. Latar Belakang Annisa Pohan

Annisa Pohan lahir dengan nama Annisa Larasati Pohan di Boston, Massachusetts, Amerika Serikat pada 20 November 1981. Annisa Pohan berdarah Batak-Jawa merupakan anak tengah dari tiga bersaudara.
Ayahnya adalah Aulia Pohan, mantan Deputi Gubernur Bank Indonesia sementara ibunya bernama Mulyaningsih. Pekerjaan orang tuanya membuat Annisa Pohan terbiasa berpindah tempat tinggal sejak kecil seperti Amerika hingga Jepang.
Namun, ia menghabiskan masa remajanya di Indonesia dan menempuh pendidikan di Universitas Padjadjaran dan mendapat gelar Sarjana Ekonomi. Annisa lalu memilih Universitas Indonesia untuk studi S2 di bidang manajemen.
2. Perjalanan Karier
![Annisa Pohan [Instagram]](https://media.suara.com/pictures/original/2021/10/05/21573-annisa-pohan.jpg)
Annisa Pohan awalnya mencoba karier di dunia hiburan dengan menjadi model. Kiprahnya bermula dari keberhasilannya menjadi juara 3 dalam ajang Pemilihan gadis Sampul tahun 1997 silam.
Baca Juga: Demokrat Tunggu Megawati Buka Ruang Silaturahmi, SBY Akui Tak Punya Masalah
Meski tak jadi juara pertama, tapi Annisa Pohan mendapat banyak tawaran iklan setelah ikut ajang tadi. Namanya makin tenar ketika dirinya menjadi presenter di banyak program televisi.