4. ‘Aku Tresno Karo Kowe’

Dalam video yang diunggah Happy Asmara, ia terdengar mengucapkan kalimat gombalan untuk Alan Walker. "Mas Alan Aku tresno karo kowe," ucap Happy Asmara kepada Alan. Ia juga meminta Alan untuk mengikuti ucapannya.
Sayangnya Alan Walker yang sudah berusaha mengikuti ucapan Happy dengan susah payah malah gagal. Ia tidak berhasil mengucapkan kata cinta dalam bahasa Jawa itu. Keduanya lantas tertawa lepas karena kegagalan Alan.
5. Bahas Rencana Kolaborasi Proyek Baru

Setelahnya, keduanya masuk ke kantor YouTube Indonesia untuk berbincang dengan lebih leluasa dan nyaman. Dilansir dari caption unggahan Happy Asmara, keduanya sepertinya tengah membicarakan rencana untuk melakukan kolaborasi.
Kemungkinan proyek kolaborasi Alan Walker dan Happy Asmara akan dilakukan tahun depan. Kira-kira seperti apa ya proyek duet musisi dunia dan biduan dangdut asal Indonesia ini?
6. Santai Berbincang

Selain membahas pekerjaan, Happy Asmara menemani Alan Walker mencoba beberapa hidangan khas Nusantara yang sudah disiapkan. Ternyata saat ngobrol dengan Alan Walker, Happy Asmara menggunakan bahasa Inggris dengan lancar. Alan Walker sendiri tampak nyaman selama berbincang dengan Happy Asmara.
7. Cobain Rendang
Baca Juga: Bantah Pacaran dengan Gilga Sahid, Happy Asmara Dicibir Jual Mahal

Salah satu makanan yang dikenalkan oleh Happy Asmara pada Alan Walker tak lain dan tak bukan adalah rendang. Happy tak lupa menjelaskan asal bahwa olahan daging sapi yang jadi makanan terenak di dunia itu berasal dari padang.