7 Potret Kedekatan BCL dan Aishah Sinclair Adik Ashraf Sinclair, Bak Saudara Kandung

Yohanes Endra Suara.Com
Selasa, 05 Desember 2023 | 11:44 WIB
7 Potret Kedekatan BCL dan Aishah Sinclair Adik Ashraf Sinclair, Bak Saudara Kandung
Potret Kedekatan BCL dan Aishah Sinclair. (Instagram/aishahjennifer)

Suara.com - Pernikahan Bunga Citra Lestari dengan Tiko Aryawardhana menyisakan banyak cerita bahagia dan mengharukan. Salah satunya adalah karena kehadiran semua anggota keluarga mendiang Ashraf Sinclair pada momen akad hingga resepsi.

Orang tua Ashraf ikut duduk sejajar dengan keluarga Bunga dan Tiko saat prosesi sungkeman untuk meminta restu. Selain momen sungkeman yang haru biru, kehadiran Aishah Sinclair sebagai bridesmaid pun tak kalah disorot.

Pernikahan BCL dengan Tiko menjadi satu dari banyaknya momen yang menunjukan kedekatan BCL dan Aishah Sinclair. Dirangkum dari akun @itsmebcl dan aishahjennifer, berikut deretan potret kedekatan BCL dan Aishah Sinclair yang hangat layaknya saudara kandung.

1. Tersentuh saat diminta jadi bridesmaid

Potret Kedekatan BCL dan Aishah Sinclair. (Instagram/aishahjennifer)
Potret Kedekatan BCL dan Aishah Sinclair. (Instagram/aishahjennifer)

Lewat akun Instagram miliknya, Aishah Sinclair mengaku sangat tersentuh ketika Bunga secara pribadi memintanya menjadi bridesmaid. Adik kandung mendiang Ashraf itu pun langsung mengiyakan permintaan BCL tanpa ragu.

2. Bahagia bisa mengembalikan kebaikan BCL

Potret Kedekatan BCL dan Aishah Sinclair. (Instagram/aishahjennifer)
Potret Kedekatan BCL dan Aishah Sinclair. (Instagram/aishahjennifer)

Aishah tak hanya setuju jadi salah satu pengiring pengantin. Ia bahkan merasa sangat gembira karena akhirnya bisa membayar kebaikan BCL yang telah ia terima selama ini, tepat di hari spesial kakak iparnya itu. Bagi Aishah, sangat mudah untuk bisa mencintai BCL dengan sepenuh hati karena semua kebaikan dalam dirinya.

3. Akui hampir terjatuh

Potret Kedekatan BCL dan Aishah Sinclair. (Instagram/aishahjennifer)
Potret Kedekatan BCL dan Aishah Sinclair. (Instagram/aishahjennifer)

Bukan hanya jadi bridesmaid, Aishah bahkan menjadi orang yang mengantar BCL menuju pelaminan bersama dengan Bumiauw. Aishah memegang ekor veil BCL menuju tempat Tiko sudah menanti. Walau ada sedikit insiden dimana dirinya hampir terjatuh saat menuruni tangga.

Baca Juga: BCL Menikah Lagi, Sikap Ibunda Ashraf Sinclair Jadi Omongan: Kayak di Sinetron

4. New Family Portrait

Potret Kedekatan BCL dan Aishah Sinclair. (Instagram/aishahjennifer)
Potret Kedekatan BCL dan Aishah Sinclair. (Instagram/aishahjennifer)

Kehangatan hubungan BCL dan Aishah serta keluarga besarnya kembali terlihat saat resepsi. BCl bersama Tiko tampak mengabadikan foto bersama dengan seluruh anggota keluarga mendiang Ashraf Sinclair. Aishah bahkan menyematkan caption hangat, “New Family Portrait!” yang menunjukkan jika kehadiran Tiko telah diterima sebagai oleh keluarga Sinclair.

5. Selalu dekat

Potret Kedekatan BCL dan Aishah Sinclair. (Instagram/itsmebcl)
Potret Kedekatan BCL dan Aishah Sinclair. (Instagram/itsmebcl)

Interaksi BCL dan Aishah memang tak selalu diposting di media sosial, tetapi tidak mengurangi keakraban dan kasih sayang di antara mereka. Baik BCL maupun Aishah sama-sama terhubung karena menyayangi orang yang sama yaitu Ashraf.

6. Sering liburan bareng

Potret Kedekatan BCL dan Aishah Sinclair. (Instagram/itsmebcl)
Potret Kedekatan BCL dan Aishah Sinclair. (Instagram/itsmebcl)

Menurut Aishah, BCL adalah orang di balik sebagian besar liburan keluarga. Maka tak heran, saat liburan ia mengizinkan kedua anaknya untuk berlibur di rumah BCL. Kedekatan mereka lebih seperti saudara kandung dibandingkan ipar.

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Tes Kepintaran GTA Kamu Sebelum Grand Theft Auto 6 Rilis!
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Kamu Tipe Red Flag, Green Flag, Yellow Flag atau Beige Flag?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Kabar Kamu Hari Ini? Cek Pesan Drakor untuk Hatimu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tablet Apa yang Paling Cocok sama Gaya Hidup Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Film Makoto Shinkai Mana yang Menggambarkan Kisah Cintamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Jadi Superhero, Kamu Paling Mirip Siapa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Destinasi Liburan Mana yang Paling Cocok dengan Karakter Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Merek Sepatu Apa yang Paling Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Karakter Utama di Drama Can This Love be Translated?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Menu Kopi Mana yang "Kamu Banget"?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu Tipe Kepribadian MBTI Apa Sih Sebenarnya?
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI