8 Potret Prewedding Hanggini dan Luthfi Aulia, Dirahasiakan Selama Enam Bulan

Yohanes Endra Suara.Com
Kamis, 07 Desember 2023 | 06:00 WIB
8 Potret Prewedding Hanggini dan Luthfi Aulia, Dirahasiakan Selama Enam Bulan
Potret Prewedding Hanggini dan Luthfi Aulia. (Instagram/byjatidiriono)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Hanggini dan Luthfi Aulia masih terus jadi perbincangan karena pernikahan mereka yang terkesan diam-diam. Sehari setelah jadi suami istri potret prewedding Hanggini dan Luthfi Aulia diekspos.

Konsep potret prewedding Hanggini dan Luthfi Aulia sederhana namun elegan. Walau begitu, hasil pemotretan jelang pernikahan mereka sangat manis dan romantis. Biar nggak makin penasaran, kepoin langsung deretan potret prewedding keduanya yang sudah dirangkum dari berbagai sumber berikut.

1. Bak kekasih yang kencan di perpus

Potret Prewedding Hanggini dan Luthfi Aulia. (Instagram/byjatidiriono)
Potret Prewedding Hanggini dan Luthfi Aulia. (Instagram/byjatidiriono)

Hanggini dan Luthfi Aulia menggandeng fotografer @byjatidiriono untuk mengambil foto prewedding mereka. Keduanya pun memilih konsep yang simpel dengan vibes seperti pasangan kekasih yang sedang kencan di perpustakaan.

2. Kasual namun elegan

Potret Prewedding Hanggini dan Luthfi Aulia. (Instagram/byjatidiriono)
Potret Prewedding Hanggini dan Luthfi Aulia. (Instagram/byjatidiriono)

Busana yang Hanggini dan Luthfi Aulia pakai juga sangat sederhana berupa kemeja putih dan celana pendek. Penampilan kasual keduanya justru menimbulkan kesan elegan namun santai dan hangat dengan buku-buku berjajar rapi di rak.

3. Ceria dan fun

Potret Prewedding Hanggini dan Luthfi Aulia. (Instagram/byjatidiriono)
Potret Prewedding Hanggini dan Luthfi Aulia. (Instagram/byjatidiriono)

Konsep prewedding pasangan yang menikah pada Sabtu (2/12/2023) ini memang tidak biasa. Lantaran bukan tema romantis yang dipilih oleh pemilik nama lengkap Hanggini Purinda Retto itu. Melainkan tema ceria dan fun khas pasangan muda yang sedang kasmaran dan diam-diam pacaran di perpus.

4. Romantis tanpa skinship

Baca Juga: Seperti Hanggini dan Luthfi Aulia, Pertimbangkan 3 Hal Berikut Sebelum Memutuskan Menikah dengan Mantan

Potret Prewedding Hanggini dan Luthfi Aulia. (Instagram/byjatidiriono)
Potret Prewedding Hanggini dan Luthfi Aulia. (Instagram/byjatidiriono)

Tanpa pose dan gestur yang menunjukkan kemesraan dan skinship, potret Hanggini dan Luthfi yang kini sudah jadi suaminya jelas terlihat romantis. Keduanya yang hanya duduk berhadapan dengan santai justru terlihat seperti pasangan yang dewasa dalam menjalin kasih.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI