Sempat Bikin Laporan Penculikan, Attila Syach Ternyata Sudah Berhasil Bawa Pulang Putrinya

Minggu, 17 Desember 2023 | 20:20 WIB
Sempat Bikin Laporan Penculikan, Attila Syach Ternyata Sudah Berhasil Bawa Pulang Putrinya
Attila Syach. [Instagram]

Suara.com - Kabar baik datang dari artis Attila Syach. Ia sudah berhasil membawa pulang putrinya, Kardin yang diduga diculik sejak Sabtu malam (16/12/2023).

“Semenjak tadi malam, putri saya sudah sama saya,” ujar Attila Syach dalam sesi jumpa pers di kawasan Pasar Rebo, Jakarta, Minggu (17/12/2023).

Attila Syach berhasil membawa pulang Kardin usai putrinya kabur dari rumah yang diduga kediaman mantan istrinya, Bunga Sophia.

Bunga Sophia, mantan istri Attila Syach di podcast ALELDUL TV.
Bunga Sophia, mantan istri Attila Syach di podcast ALELDUL TV.

“Setelah Kardin dari tiga hari lalu, Rabu Kamis Jumat, Sabtu ini, dini hari, ada satu ruangan terbuka di mana dia melihat itu sebagai sebuah kesempatan. Ada tamu yang datang membawa keluarganya dan anaknya mungkin bermaksud untuk bermain dengan si Kardin. Itu dari pernyataan si Kardin dalam laporannya. Kardin menggunakan momen itu untuk kabur dari rumah, dia lari dan teriak tolong,” kisah Attila Syach.

Attila Syach sukses memulangkan Kardin berkat bantuan putranya, Jaka. Ia mengaku sengaja menitipkan Jaka di kediaman salah satu tetangga yang tinggal tak jauh dari rumah yang diduga dihuni Bunga Sophia.

“Alhamdulillah, sejak Rabu itu saya menitipkan Jaka kepada tetangga. Jadi Jaka dari hari Rabu pun di depan rumah. Kenapa? Ada bonding antara Jaka dan Kardin yang sangat kuat, jadi Jaka selalu memonitor,” jelas Attila Syach.

“Jadi pada saat Kardin teriak minta tolong, Jaka langsung lari lompat pagar, spontan. Kardin dikejar oleh dua orang tidak dikenal. Ya mungkin penjaga atau bodyguard atau apalah, saya kurang paham, sama abang tirinya. Jaka mengambil Kardin, lalu berkelahi lawan tiga orang. Alhamdulillah, Jaka ini memberikan badannya buat dipukuli, namun adiknya berhasil masuk rumah tetangga,” sambungnya.

Profil Attila Syach (YouTube/Ferdy ELEMENT)
Profil Attila Syach (YouTube/Ferdy ELEMENT)

Kardin sendiri belum bisa bercerita banyak soal apa yang ia alami usai diduga diculik. Ia cuma bisa memberi gambaran singkat soal sempat dikurung dua hari di kamar setelah dijemput paksa dari tempat kegiatan ekstrakurikuler.

“Perihal itu, Kardin belum bisa memberikan laporan lengkap karena masih terlalu cepat, kurang tidur. Dia hanya bilang di kamar. Satu dua hari dia di kamar, hari ketiga dia sudah diperbolehkan keluar kamar,” jelas Attila Syach.

Baca Juga: Profil Bunga Sophia, Sosok yang Dituduh Culik Anak Attila Syach

Kardin juga sedikit memberi penjelasan tentang siapa saja orang yang ada di rumah tersebut.

“Di rumah itu ada abang tirinya, ada ibunya, ada orang-orang tidak dikenal jumlahnya lumayan, ada empat sampai lima orang bertubuh tegak, berkulit hitam, dan ada nenek kakeknya,” papar Attila Syach.

Sebelumnya, Attila Syach membuat pengaduan ke Komisi Perlindungan Anak Indonesia (KPAI) pada Kamis (14/12/2023) soal Kardin dibawa kabur. Ia meminta bantuan KPAI untuk mencari tahu seperti apa kondisi Kardin.

“Anak dikurung. Kami mau lihat diusir, nggak boleh,” kata Attila Syach.

Attila Syach juga melaporkan dugaan penculikan Kardin ke Polres Bogor. Pasalnya saat kejadian, ART yang mendampingi Kardin tidak mengenal sosok-sosok yang melakukan penjemputan paksa tersebut.

“Saya sudah lapor juga ke Polres Bogor,” tutur Attila Syach.

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Warna Helm Motor Favorit Ungkap Karakter Pasangan Ideal, Tipe Mana Idamanmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kim Seon-ho atau Cha Eun-woo? Cari Tahu Aktor Korea yang Paling Cocok Jadi Pasanganmu!
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Kepintaran GTA Kamu Sebelum Grand Theft Auto 6 Rilis!
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Kamu Tipe Red Flag, Green Flag, Yellow Flag atau Beige Flag?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Kabar Kamu Hari Ini? Cek Pesan Drakor untuk Hatimu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tablet Apa yang Paling Cocok sama Gaya Hidup Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Film Makoto Shinkai Mana yang Menggambarkan Kisah Cintamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Jadi Superhero, Kamu Paling Mirip Siapa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Destinasi Liburan Mana yang Paling Cocok dengan Karakter Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Merek Sepatu Apa yang Paling Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Karakter Utama di Drama Can This Love be Translated?
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI