"Apa pun itu, tetap, mau orangtua salah pun kita benarkan. Kita harus berbakti sama orang tua," katanya menyambung.
Saat nanti Michelle Ashley mau berdamai dengan Pinkan Mambo, Arya Khan percaya lambat laun ia bakal menerima suami baru ibunya. "Maunya aku akur-akur semuanya," ujar Arya Khan.
Sebagaimana diketahui, Pinkan Mambo tiba-tiba mengumumkan pernikahan dengan Arya Khan pada 24 Desember 2023. Prosesi akad nikah keduanya digelar di kediaman Arya di kawasan Tangerang, Banten.
Disiarkan langsung lewat TikTok, Pinkan Mambo menunjukkan bagaimana prosesi akad nikah dengan Arya Khan berlangsung sederhana. Alih-alih digelar dengan dekorasi mewah ala pernikahan artis, Pinkan dan Arya bahkan cuma duduk bersila di atas karpet hijau saat berhadapan dengan penghulu.
Arya Khan juga tidak menyiapkan mahar mewah untuk meminang Pinkan Mambo. Diketahui dari prosesi ijab kabul, Arya menikahi Pinkan dengan maskawin Rp100 ribu.