Konser di Indonesia, TVXQ Pakai Bando Kucing Nyanyikan Hug

Rena Pangesti Suara.Com
Minggu, 21 April 2024 | 09:00 WIB
Konser di Indonesia, TVXQ Pakai Bando Kucing Nyanyikan Hug
Konser TVXQ di ICE BSD, Tangerang Selatan pada Sabtu (20/4/2024) [Suara.com/Rena Pangesti]

Suara.com - TVXQ benar-benar memanjakan penggemarnya, Cassiopeia saat menggelar konser di Jakarta. Bukan hanya aksi panggung yang memukau, tetapi juga interaksi kepada fans.

Dalam konser TVXQ yang digelar di ICE BSD, Tangerang Selatan, Sabtu (20/4/2024). Changmin dan Yunho menyanyikan tak kurang dari 28 lagu.

Konser TVXQ di ICE BSD, Tangerang Selatan pada Sabtu (20/4/2024) [Suara.com/Rena Pangesti]
Konser TVXQ di ICE BSD, Tangerang Selatan pada Sabtu (20/4/2024) [Suara.com/Rena Pangesti]

Tentunya lagu up beat seperti 'The Chance of Love', 'Mirotic' hingga yang terbaru 'Rebel', sukses menghentak panggung.

Tapi kejutan, tidak berhenti sampai di situ. Saat menyanyikan lagu Hug, TVXQ tampil menggemaskan. Changmin dan Yunho mengenakan bando dengan telinga kucing.

BACA JUGA: TVXQ Bahas Lebaran di Konser, Fans: Minta THR Bang!

BACA JUGA: Fun Fact dan Lirik Lagu Mirotic, Hits yang Diprediksi Masuk Setlist Konser TVXQ di Indonesia

Hal itu jelas membuat penggemarnya berteriak "gemas, lucu banget" kepada sang idol.

Changmin dan Yunho juga turun panggung untuk menyapa Cassiopeia lebih dekat. Menariknya, jika mungkin para idol melakukan hanya sekali, mereka bisa sampai dua kali turun panggung.

Konser TVXQ di ICE BSD, Tangerang Selatan pada Sabtu (20/4/2024) [Suara.com/Rena Pangesti]
Konser TVXQ di ICE BSD, Tangerang Selatan pada Sabtu (20/4/2024) [Suara.com/Rena Pangesti]

Ya, inilah yang disuguhkan TVXQ buat penggemarnya di Indonesia. Mereka menyadari, sudah lama tidak bertemu dengan fans di sini.

Baca Juga: TVXQ Bahas Lebaran di Konser, Fans: Minta THR Bang!

"Sudah lama sekali, maaf ya kami datang terlambat," kata U-Know Yunho di panggung.

Changmin juga berterima kasih kepada penggemar karena sudah berada di sisi mereka hingga 20 tahun lamanya.

TVXQ (X/ soompi)
TVXQ (X/ soompi)

"Kami berada di sini berkat kalian. Untuk itu, aku berterima kasih karena kalian selalu bersama dengan kami," ujarnya.

Jelang akhir acara, TVXQ juga berjanji akan kembali ke Indonesia. Tentunya untuk menyajikan penampilan yang lebih baik lagi dari hari ini.

"Jangan khawatir, kami akan kembali dengan pertunjukan yang lebih keren," pungkas Changmin.

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Tes Kepintaran GTA Kamu Sebelum Grand Theft Auto 6 Rilis!
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Kamu Tipe Red Flag, Green Flag, Yellow Flag atau Beige Flag?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Kabar Kamu Hari Ini? Cek Pesan Drakor untuk Hatimu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tablet Apa yang Paling Cocok sama Gaya Hidup Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Film Makoto Shinkai Mana yang Menggambarkan Kisah Cintamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Jadi Superhero, Kamu Paling Mirip Siapa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Destinasi Liburan Mana yang Paling Cocok dengan Karakter Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Merek Sepatu Apa yang Paling Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Karakter Utama di Drama Can This Love be Translated?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Menu Kopi Mana yang "Kamu Banget"?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu Tipe Kepribadian MBTI Apa Sih Sebenarnya?
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI