Sayangnya, popularitas yang diperoleh Gonzalo itu berdampak pada mentalnya. Diakui oleh sang Ibunda, Gonzalo disebut sempat depresi. Konon ada yang menjelakkan Gonzalo dan membuat pria tersebut menangis ke Ibunya.
"Dia telepon jam 03.00 WIB pagi dari Indonesia, dia bilang ada yang jelekin dia dan ngomong bohong sama bundanya," ujar Citra Insani saat itu.
Akhirnya, pengusaha asal Makassar tersebut menemukan solusi untuk menghadapi putranya yang kondisi mentalnya terganggu. Citra memilih untuk mencarikan dokter kejiwaan untuk putranya tersebut.