Hani EXID Umumkan Bakal Menikah Usai 4 Tahun Pacaran dengan Yang Jae Woong

Sumarni Suara.Com
Selasa, 04 Juni 2024 | 06:00 WIB
Hani EXID Umumkan Bakal Menikah Usai 4 Tahun Pacaran dengan Yang Jae Woong
Hani EXID [Instagram/@ahnanihh]

Suara.com - Idol K-Pop, Hani EXID mengumumkan bakal segera menikah dengan sang kekasih, Yang Jae Woong. Pengumuman ini terungkap lewat postingan terbarunya di Instagram.

Mantan pacar Junsu JYJ ini membagikan dua foto di unggahan tersebut.

Potret pertama, Hani dengan pakaian kasualnya tampak pakai veil pengantin. Dia terlihat sedang bermain dengan anjing.

Sedangkan postingan berikutnya memperlihatkan tulisan tangannya untuk penggemar.

Lewat surat tersebut, Hani menyampaikan terima kasih kepada penggemar yang sudah mendukungnya selama ini.

"Terima kasih. Saya beruntung menerima cinta yang melimpah dari banyak orang," kata Hani.

"Cinta itu membantuku bertumbuh, dan aku telah dewasa menjadi seseorang yang mampu berbagi cinta. Terima kasih banyak telah membesarkanku dengan indah," imbuhnya lagi.

Barulah kemudian dia menyinggung rencananya buat menikah.

"Dan sekarang saya telah bertemu seseorang dengan siapa saya ingin menghabiskan hidup saya. Jadi saya telah memutuskan untuk menikah," tuturnya.

Baca Juga: Sosok Hani Boon, Saksi Kunci yang Sempat Cicipi Kopi Sianida Kasus Jessica Wongso

"Aku akan hidup bahagia sambil selalu bersyukur," tambahnya.

Pelantun Up & Down ini pun berterima kasih kepada semua pihak yang menyambut hangat hubungannya dengan Yang Jae Woong selama ini. Keduanya memang sudah empat tahun berpacaran.

"Dari lubuk hati saya, saya dengan tulus berterima kasih kepada semua orang yang telah memberi selamat kepada kami," ujar Hani mengakhiri.

Kabarnya, pernikahan Hani EXID dengan Yang Jae Woong akan digelar pada September mendatang.

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Tes Kepintaran GTA Kamu Sebelum Grand Theft Auto 6 Rilis!
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Kamu Tipe Red Flag, Green Flag, Yellow Flag atau Beige Flag?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Kabar Kamu Hari Ini? Cek Pesan Drakor untuk Hatimu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tablet Apa yang Paling Cocok sama Gaya Hidup Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Film Makoto Shinkai Mana yang Menggambarkan Kisah Cintamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Jadi Superhero, Kamu Paling Mirip Siapa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Destinasi Liburan Mana yang Paling Cocok dengan Karakter Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Merek Sepatu Apa yang Paling Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Karakter Utama di Drama Can This Love be Translated?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Menu Kopi Mana yang "Kamu Banget"?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu Tipe Kepribadian MBTI Apa Sih Sebenarnya?
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI