
"Cuma kadang kalau misalnya pesan online shop kadang minta tolong, enggak pakai HP gue, soalnya kan kelihatan nomor, akun. Aku soalnya enggak punya akun palsu," ucap Raisa.
Meski sangat mementingkan privasi, Raisa tak mau ambil pusing dengan nomor ponsel aslinya yang sudah diketahui oleh beberapa driver ojol.
Jika ada yang menghubunginya, apalagi nomor asing, pelantun "Kali Kedua" tersebut tak pernah mengangkatnya.
"Gue pernah kepikiran sih. Tapi sejauh ini ya kalau ada nomor asing yang tidak dikenal kan enggak gue angkat, enggak gue angkat juga," tutur Raisa.
Kontributor : Chusnul Chotimah