Keterlaluan, Nathan-Tjoe-A-On Dikaitkan dengan Jeniffer Coppen usai Kepergian Dali Wassink

Yohanes Endra Suara.Com
Selasa, 23 Juli 2024 | 07:20 WIB
Keterlaluan, Nathan-Tjoe-A-On Dikaitkan dengan Jeniffer Coppen usai Kepergian Dali Wassink
Jennifer Coppen dan Dali Wassinka (Instagram)

Suara.com - Suami Jennifer Coppen, Yitta Dali Wassink, atau lebih dikenal dengan sebutan Papa Dali meninggal dunia pada Kamis 18 Juli 2024. Pria keturunan Belanda dan Thailand tersebut meninggal dunia di usia yang cukup muda yakni 22 tahun.

Ia diketahui meninggal dunia setelah mengalami kecelkaan tunggal di Sunset Road, Kuta, Bali, pada Kamis 18 Juli dini hari saat mengendarai sepeda motornya.

Papa Dali, yang menikah dengan Jennifer Copen pada 10 Oktober 2023 silam, dikenal sebagai sosok ayah yang sangat sayang pada anak perempuannya, Kamari Sky Wassink. Ia sering mengunggah konten berisi kesehariannya dengan putri tercintanya tersebut.

Bahkan, dalm unggahan terakhir di akun TikToknya, @dali.wasink, ia membuat konten masak untuk Kamari. “Mash potato chicken for Kamari,” tulis Papa Dali dalam keterangan videonya. Dalam video tersebut, Papa Dali menunjukkan langkah-langkah memasak yang sederhana namun penuh kasih sayang.

Sontak saja, kenangan-kenangan manis Papa Dali dan Kamari tersebut kini menjadi bagian dari ingatan banyak orang tentang kasih sayang dan dedikasi Papa Dali pada Kamari. Banyak warganet yang turut merasakan kehilangan Papa Dali hingga merasa sedih.

Namun, alih-alih mendoakan Papa Dali, banyak warganet yang malah menjodoh-jodohkan Jennifer Coppen pada pesepakbola Nathan-Tjoe-A-On yang dinilai mirip Papa Dali. Menurut warganet, kehadiran Nathan-Tjoe-A-On bisa menyembuhkan luka Jennifer Coppen dan Kamari dan bisa menggantikan sosok Papa Dali bagi mereka berdua.

“Temuin Kamari sama Nathan please,” tulis warganet.

“Bisa request kapan-kapan Kamari digendong Nathan gak ya,” tulis warganet lain.

“Plot twistnya dia jadi pengganti Papa Dali, gimana ya,” imbuh warganet.

Baca Juga: Umi Pipik Terima Maaf Netizen yang Singgung Kematian Uje: Biar Buat Pelajaran

“Boleh gak habis ini jodohnya Mama Kamari (Jennifer Coppen), Nathan,” komentar warganet diiringi emoji menangis.

Pemain Timnas Indonesia, Nathan Tjoe-A-On. [Dok. Instagram/@nathantjeoaon]
Pemain Timnas Indonesia, Nathan Tjoe-A-On. [Dok. Instagram/@nathantjeoaon]

Tentu saja keinginan-keinginan warganet tersebut menuai pro kontra dari kalangan warganet lain. Banyak dari warganet yang merasa perjodohan tersebut sangat tidak masuk akal.

“Ternyata banyak yang absurd,” nyinyir warganet.

“Benar-benar diluar prediksi BMKG,”komentar warganet.

“Emang boleh sengadi-ngadi itu?”protes warganet lainnya.

“Hal yang paling absurd yang gue temuin hari ini, ada yang nyuruh Nathan Tjoe A On buat gantikan bapaknya Kamari karena mukanya mirip,” cuit warganet.

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

SIMULASI TKA: 15 Soal Matematika Kelas 6 SD dan Kunci Jawaban
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu Benar-benar Asli Orang Jogja atau Bukan?
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Bahasa Indonesia Kelas 6 SD dan Kunci Jawaban
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Warna Helm Motor Favorit Ungkap Karakter Pasangan Ideal, Tipe Mana Idamanmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kim Seon-ho atau Cha Eun-woo? Cari Tahu Aktor Korea yang Paling Cocok Jadi Pasanganmu!
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Kepintaran GTA Kamu Sebelum Grand Theft Auto 6 Rilis!
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Kamu Tipe Red Flag, Green Flag, Yellow Flag atau Beige Flag?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Kabar Kamu Hari Ini? Cek Pesan Drakor untuk Hatimu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tablet Apa yang Paling Cocok sama Gaya Hidup Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Film Makoto Shinkai Mana yang Menggambarkan Kisah Cintamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Jadi Superhero, Kamu Paling Mirip Siapa?
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI