Suara.com - Bagi kalian penggemar film superhero yang gela-gelap, The Crow sudah bisa disaksikan di bioskop terdekat. Film ini memasangkan Bill Skarsgard dan FKA Twigs sebagai pemeran utama.
The Crow disutradarai Rupert Sanders, sementara naskahnya dibesut oleh Zach Baylin dan William Schneider. Kisahnya mengadaptasi serial buku komik tahun 1989 karya James O'Barr.
Reboot dari film berjudul sama ini menceritakan tentang Eric alias The Crow, seorang pria yang dibangkitkan untuk membalas kematian dirinya dan pacarnya.
Meski plot ceritanya sudah tak baru lagi, The Crow tetap sayang untuk dilewatkan karena menghadirkan vibes baru, terutama dari segi pemeran utama.
Bagi kamu yang tertarik menonton film ini di bioskop, simak dulu sinopsis The Crow berikut!
Sinopsis The Crow

Eric dan Shelly merupakan pasangan yang sudah jatuh cinta sejak mereka bertemu di masa kecil. Namun keduanya dibunuh secara brutal oleh Vincent Roeg, iblis dari masa lalu Shelly yang kelam.
Eric diberi kesempatan untuk menyelamatkan cinta sejatinya dengan mengorbankan dirinya. Dia pun membalas dendam kepada orang-orang yang telah membunuh mereka.
Sambil balas dendam, Eric melintasi dunia orang hidup dan orang mati untuk memperbaiki kesalahannya di masa lalu.
Pemain The Crow

The Crow dibintangi Bill Skarsgard sebagai Eric Draven. Skarsgard sebelumnya dikenal melalui perannya dalam film-film hits seperti It, Deadpool 2, The Devil All the Time hingga John Wick: Chapter 4.
Baca Juga: Kerap Bintangi Film Laga, Simu Liu Kali Ini Ingin Main Film Bergenre Romcom
Tokoh Shelly, kekasih Eric, dipercayakan kepada FKA Twigs. Dia merupakan aktris asal Inggris yang sebenarnya lebih dikenal sebagai penyanyi.