Taruhannya Nyawa, Lucinta Luna Blak-blakan soal Keputusan Operasi Ganti Kelamin

Yohanes Endra Suara.Com
Jum'at, 01 November 2024 | 09:45 WIB
Taruhannya Nyawa, Lucinta Luna Blak-blakan soal Keputusan Operasi Ganti Kelamin
Lucinta Luna (instagram)

Suara.com - Lucinta Luna mengungkap perjalanan transformasinya dari seorang laki-laki menjadi perempuan. Dia pun blak-blakan mengenai proses operasi kelamin yang dijalaninya.

Tampil di Podhub yang dibawakan oleh Praz Teguh, Lucinta Luna tak segan mengungkap rasa takut dan perjuangan berat yang harus dilaluinya saat memutuskan untuk berganti kelamin.

"Dipotong, babat habis," ungkap Lucinta Lucinta menggambarkan prosedur operasi yang dijalaninya, seperti dikutip pada Kamis (31/10/2024.

Bintang film "Bridezilla" itu mengaku keputusan besar tersebut diambil setelah melalui pertimbangan panjang dan penuh kecemasan.

"Gue memikirkan keputusan itu sebenarnya lama banget. Karena apa? Karena itu taruhannya nyawa ya," imbuhnya.

Lucinta Luna juga berbagi cerita mengenai pengalaman sejumlah waria yang telah menjalani operasi serupa. Kesaksian mereka semakin menambah ketakutannya.

"Ada yang bilang sakitnya tuh beda-beda. Hari pertama tuh kayak dicabik-cabik. Hari kedua tuh kayak dipotong-potong, hari ketiga (kayak) dicincang-cincang," tuturnya.

Tak hanya rasa sakit yang menyiksa, risiko fatal pun menghantui Lucinta Luna. Oleh karena itu, dia sempat merasa takut.

Baca Juga: Adab Inara Rusli Saat Bercanda Bareng Lucinta Luna Jadi Omongan: Tak Berani Sentuh?

"Lo hati-hati ntar kalau lo salah operasi, tiba-tiba lo tanda tangan, sebelah lo peti mati. Gitu kalau salah OP. Lo siap-siap aja bikin wasiat," kenang Lucinta akan peringatan yang diterimanya.

"Ya gue kan takut dong. Itu kan vital, pembulu darahnya banyak, ke mana-mana salurannya, ya kan?" lanjutnya.

Ditanya bagaimana rasanya, Lucinta Luna sontak menjawab sakit.

"Sakit banget. Itu operasi paling pertama di tubuh aku. Aku kan operasi bertubi-tubi ya, dari tahun 2014 sampai sekarang," pungkas selebgram kelahiran 1989 tersebut.

Potret terbaru Lucinta Luna (Instagram/lucintaluna_manjalita)
Potret terbaru Lucinta Luna (Instagram/lucintaluna_manjalita)

Pernyataan Lucinta Luna tentang operasi ganti kelamin yang dijalani sontak menuai beragam reaksi. Banyak yang mengaku salut karena dia sekarang sudah berani terang-terangan tentang status transgendernya.

"Hebat. Sekarang Lucinta udah berani ngomong jujur tentang dirinya kalau duah OP dari wajah sampai ke kelaminnya. Dia juga berani mengakui kalau dia terlahir normal sebagai cowok walaupun mungkin kodratnya cewek," komentar netizen.

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Kira-Kira Cara Kerjamu Mirip dengan Presiden RI ke Berapa?
Ikuti Kuisnya ➔
Checklist Mobil Bekas: 30 Pertanyaan Pemandu pas Cek Unit Mandiri, Penentu Layak Beli atau Tidak
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Mental Health Check-in Kamu Lagi di Fase Apa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Pilih Jenis Motor Favorit untuk Tahu Gaya Pertemanan Kamu di Jalanan
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Gibran Rakabuming Raka?
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Matematika Kelas 9 SMP dan Kunci Jawaban Aljabar-Geometri
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Lelah Mental? Cek Seberapa Tingkat Stresmu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu SpongeBob, Patrick, Squidward, Mr. Krabs, atau Plankton?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Nge-fans Kamu dengan Lisa BLACKPINK?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Maarten Paes? Kiper Timnas Indonesia yang Direkrut Ajax Amsterdam
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Seberapa Tahu Kamu tentang Layvin Kurzawa? Pemain Baru Persib Bandung Eks PSG
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI