Pacaran dengan Stefan William, Ariel Tatum Rasakan Dibully untuk Pertama Kali

Rabu, 05 Februari 2025 | 09:23 WIB
Pacaran dengan Stefan William, Ariel Tatum Rasakan Dibully untuk Pertama Kali
Ariel Tatum dan Stefan William (Instagram)

Suara.com - Aktris Ariel Tatum pernah menjadi korban perundungan atau bullying. Pengalaman kurang menyenangkan itu terjadi pada usia 15 tahun ketika berpacaran dengan aktor Stefan William.

Kala itu, nama Stefan William sedang naik daun karena sinetronnya, Arti Sahabat, tengah populer di kalangan remaja. Terlebih, pria keturunan Amerika itu juga dijodoh-jodohkan dengan lawan mainnya, Yuki Kato.

Ariel Tatum dan Stefan William (Instagram)
Ariel Tatum dan Stefan William (Instagram)

Pengakuan tersebut dibagikan Ariel Tatum saat hadir di podcast Denny Sumargo, yang tayang pada Selasa (4/2/2025).

"Kasus bullying terparah aku, waktu pacaran sama pacar pertamaku zaman dulu. Jadi kebetulan pada saat itu dia lagi jadi idola para remaja banget. Waktu aku umur 15 tahun aku pacaran sama satu cowok ini," tutur perempuan 29 tahun itu.

Kala itu nama Ariel Tatum sudah cukup dikenal publik. Sebab, ia sudah terjun di dunia entertainment sejak usia 8 tahun.

Penggemar sinetron Arti Sahabat juga dikenal fanatik. Mereka sangat menggilai hubungan Stefan William dan Yuki Kato di dalam sinetron.

Sayangnya, kesukaan tersebut sampai terbawa ke dunia nyata hingga menyerang Ariel Tatum yang kala itu menjadi kekasih nyata Stefan William.

"Stefan William. Jadi waktu Stefan waktu baru ngetop tuh, Arti Sahabat, itu fansnya tuh fanatik banget. Dan kasus bullying yang aku alamin pertama dalam hidup sih ya gara-gara fansnya Stefan itu," sambungnya.

Ariel Tatum sampai dibanding-bandingkan dengan Yuki Kato. Bahkan, tidak sedikit yang menganggap pemain film A Business Proposal itu tidak cocok dengan Stefan William.

Baca Juga: Ariel Tatum Sesalkan Boikot A Business Proposal Akibat Kontroversi Abidzar

"Ya pada sirik aja. (Dibilang) 'Nggak cocok', gitu. Pada saat itu dia lagi syuting sama sahabatku dulu namanya Yuki Kato. Jadi mereka tuh di-ship banget gitu loh. Jadi keberadaan aku pacaran sama Stefan tuh mereka semua benci, gitu," pungkasnya sambil tertawa.

Hubungan asmara Stefan William dan Ariel Tatum pertama kali diketahui publik ketika mereka tampak mesra di acara ulang tahun. Kala itu Stefan kedapatan mencium kening kekasihnya.

Meski sempat membantah, Ariel Tatum akhirnya mengakui hubungan mereka lewat Twitter. Namun, kisah mereka tidak berjalan panjang. Hubungan asmaranya dengan Stefan William berakhir setelah 2,5 tahun berpacaran.

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Tes Kepintaran GTA Kamu Sebelum Grand Theft Auto 6 Rilis!
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Kamu Tipe Red Flag, Green Flag, Yellow Flag atau Beige Flag?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Kabar Kamu Hari Ini? Cek Pesan Drakor untuk Hatimu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tablet Apa yang Paling Cocok sama Gaya Hidup Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Film Makoto Shinkai Mana yang Menggambarkan Kisah Cintamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Jadi Superhero, Kamu Paling Mirip Siapa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Destinasi Liburan Mana yang Paling Cocok dengan Karakter Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Merek Sepatu Apa yang Paling Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Karakter Utama di Drama Can This Love be Translated?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Menu Kopi Mana yang "Kamu Banget"?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu Tipe Kepribadian MBTI Apa Sih Sebenarnya?
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI