Jejak Digital Terkuak, Baim Wong Tidak Peduli dengan Istri yang Sakit ketika Hamil

Rabu, 19 Maret 2025 | 19:22 WIB
Jejak Digital Terkuak, Baim Wong Tidak Peduli dengan Istri yang Sakit ketika Hamil
Paula Verhoeven - Baim Wong (Kolase Instagram)

Suara.com - Satu per satu jejak digital mengenai Baim Wong bertebaran di media sosial.

Diunggah oleh akun TikTok @fullhouse1993, Baim Wong sempat bercerita mengenai sisi kelam yang terjadi dalam kehidupannya.

Momen tersebut terjadi ketika Paula Verhoeven hamil dan mengidap penyakit demam berdarah.

"Tiba-tiba Paula itu demam berdarah pas hamil Kenzo, saya lumayan agak takut," ujar Baim Wong, dikutip Suara.com pada Rabu (19/3/2025).

Namun ada yang aneh di balik ungkapan rasa takut yang disampaikan oleh Baim Wong.

Baim mengaku takut sesuatu terjadi pada buah hatinya yang akan lahir saat itu, yaitu Kenzo Eldrago Wong.

"Saya takut anak saya kenapa-napa pas lahir," ungkap Baim Wong.

Ucapan dari Baim Wong ini membuat publik salah fokus dengan Paula Verhoeven.

Baim Wong dituding hanya peduli dengan anak-anaknya, namun tidak dengan istri sendiri, yaitu Paula Verhoeven.

Baca Juga: Selisih Rp300 Juta, Beda Versi Baim Wong dan Kuasa Hukum soal Uang Bulanan Paula Verhoeven

Padahal buah hatinya, Kenzo Tiger Wong tidak akan lahir ke dunia tanpa peran dari seorang Paula Verhoeven.

"Istrinya demam berdarah pas hamil ga ada dia nyebut takut istrinya kenapa-napa, bener bener lu, Im Baim,
 ujar salah satu warganet.

"Tadi saya nebak,takut istri kenapa-napa, ternyata bilang takut anak saya kenapa-napa, saya sebagai isteri ikut sakit (hati)," tambah warganet yang lain.

"Kita yang denger aja nyesek, kebangetan ini orang," komentar warganet.

Kemudian muncul lah julukan yang sebenarnya tidak baru untuk seorang Baim Wong.

Ayah dua anak ini lebih dari satu kali mendapatkan julukan sebagai seorang pria yang red flag.

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Tes Kepintaran GTA Kamu Sebelum Grand Theft Auto 6 Rilis!
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Kamu Tipe Red Flag, Green Flag, Yellow Flag atau Beige Flag?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Kabar Kamu Hari Ini? Cek Pesan Drakor untuk Hatimu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tablet Apa yang Paling Cocok sama Gaya Hidup Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Film Makoto Shinkai Mana yang Menggambarkan Kisah Cintamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Jadi Superhero, Kamu Paling Mirip Siapa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Destinasi Liburan Mana yang Paling Cocok dengan Karakter Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Merek Sepatu Apa yang Paling Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Karakter Utama di Drama Can This Love be Translated?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Menu Kopi Mana yang "Kamu Banget"?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu Tipe Kepribadian MBTI Apa Sih Sebenarnya?
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI