Sedangkan Baim Wong membantah telah melarang kedua anaknya bertemu ibu mereka. Menurut sutradara film Lembayung ini, anak-anak yang menolak bertemu Paula Verhoeven.
"Dua-duanya nggak mau. Saya udah bilang, 'Nggak boleh gitu'. Saya itu setiap hari selalu mau anak itu ke ibunya," ungkap Baim Wong usai sidang pada (12/3/2025) lalu.
Baim Wong sebenarnya tidak mau mengungkap permasalahan rumah tangganya pada publik. Namun, Baim gerah disudutkan terus karena dia merasa publik hanya mendengarkan versi Paula Verhoeven.
"Ya nggak mungkin lah. Saya ada videonya, setiap hari saya bujuk mereka, 'Ayo dong ke mama, ayo dong ke mama'. Anaknya yang diem. Ini demi Allah, saya orang beragama," tegasnya.
Paula Verhoeven sendiri sudah menyatakan kesiapannya untuk bercerai dari pemain film Bila Esok Ibu Tiada itu. Dia hanya meminta doa yang terbaik.
"Doain aja yang terbaik buat saya, Kiano, Kenzo dan juga Baim," kata Paula Verhoeven singkat.
Kontributor : Yoeni Syafitri Sekar