Jasa Hotma Sitompul dalam Hidup Raffi Ahmad, Bantu Kasus Narkoba hingga Eksis Lagi di TV

Rabu, 16 April 2025 | 16:26 WIB
Jasa Hotma Sitompul dalam Hidup Raffi Ahmad, Bantu Kasus Narkoba hingga Eksis Lagi di TV
Pengacara senior Hotma Sitompoel.
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Dari seluruh alasan tersebut, motivasi paling tinggi yang menggerakan hati Hotma Sitompul adalah posisi Raffi Ahmad yang berada di jalur kebenaran.

"Yang kedua, dia benar," ucap Hotma Sitompul.

Selain menyelamatkan dari ancaman pidana 12 tahun, Hotma Sitompul rupanya juga berjasa membantu mempromosikan Raffi Ahmad kembali bekerja di televisi.

"Masuk lagi ke TV-TV, waktu itu Alhamdulillah nggak ada saya kena denda," kata Raffi Ahmad dalam siniar Hotma Sitompoel Official pada (24/4/2023).

Raffi Ahmad mengungkap, dirinya kembali diterima di layar kaca karena Hotma Sitompul dapat meyakinkan petinggi-petinggi pihak televisi.

Postingan Terakhir Hotma Sitompul sebelum Meninggal. [Instagram/hotmasitompoelofficial]
Postingan Terakhir Hotma Sitompul sebelum Meninggal. [Instagram/hotmasitompoelofficial]

"Kamu juga nggak tahu kita hubungi orang-orang TV pemimpinnya, 'saya jamin Raffi tidak berbuat kejahatan itu'," tutur Hotma Sitompul. 

Oleh karena itu, kakak ipar Jeje Govinda tersebut mengapresiasi jasa Hotma Sitompul. Dia juga bersyukur rezeki yang diterimanya berlipat-lipat pasca tersandung kasus narkoba.

"Bisa balik lagi ke TV dan tambah banyak kerjaannya, om," sambung Raffi Ahmad.

Dalam siniar tersebut, Hotma Sitompul juga membeberkan peran Amy Qanita selama proses hukum Raffi Ahmad.

Baca Juga: Hotma Sitompul Meninggal karena Sakit Komplikasi, Jenazah akan Disemayamkan di Antasari

Hotma Sitompul mengungkap, ibu mertua Nagita Slavina itu setia mendampingi timnya menunaikan proses hukum Raffi Ahmad.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI