Meninggal di RSCM, Ini Deretan Kasus Besar yang Pernah Ditangani Hotma Sitompul

Rabu, 16 April 2025 | 15:39 WIB
Meninggal di RSCM, Ini Deretan Kasus Besar yang Pernah Ditangani Hotma Sitompul
Pengacara Hotma Sitompul saat menjalani pemeriksaan di gedung KPK, Jakarta, Rabu (8/11).
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Dunia hukum Indonesia berduka dengan kabar advokat kondang Hotma Sitompul yang meninggal dunia pada hari ini, Rabu (16/4/2025). Dia menghembuskan napas terakhirnya di Rumah Sakit Cipto Mangunkusumo (RSCM), Jakarta Pusat.

Sepanjang karirnya, Hotma Sitompul diketahui telah menangani sejumlah kasus besar yang melibatkan beberapa orang ternama, mulai dari aktivis hingga deretan artis.

Pengacara kenamaan itu memiliki nama lengkap Hotma Parapatuan Daniel Sitompul. Dia lahir di Tanah Karo, Sumatera Utara, pada 30 November 1956.

Hotma mengenyam pendidikannya di Fakultas Hukum Universitas Gadjah Mada (UGM). Dia dikenal dengan sepak terjangnya di dunia hukum, termasuk sejumlah kasus besar dan kontroversial.

Dia diketahui mendirikan Lembaga Bantuan Hukum (LBH) Mawar Saron yang memberikan bantuan secara hukum tanpa bayaran (pro deo dan pro bono) kepada masyarakat miskin.

Berikut sejumlah kasus besar yang pernah ditangani Hotma:

Kasus Kematian Munir

Hotma Sitompul diketahui pernah menangani kasus penting bagi sejarah penegakkan Hak Asasi Manusia (HAM) ketika dia terlibat untuk menangani perkara dugaan pembunuhan berencana pada kematian aktivis HAM Munir Said Thalib.

Meski tidak langsung menjadi kuasa hukum korban, Hotma terlibat dalam proses hukumnya. Hingga saat ini, kasus kematian Munir dianggap belum tuntas dan menjadi simbol perjuangan HAM.

Baca Juga: Postingan Terakhir Hotma Sitompul sebelum Meninggal, Kembali ke Pelukan Mantan Istri Pertama?

Kasus Gayus Tambunan

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI