Kepada awak media, Thariq mengungkapkan rasa bahagianya atas kelancaran acara mitoni tersebut. Ia juga merasa senang karena bisa berkumpul bersama keluarga dan sahabat terdekat.
"Alhamdulillah berjalan lancar, teman-teman dekat dan keluarga bisa hadir. Lumayan seru tadi di dalam, syahdu juga. Senang bisa silaturahmi, doa bareng," ujar Thariq saat ditemui di kawasan Radio Dalam, Jakarta Selatan, Rabu (23/4/2025).
Thariq pun menjelaskan secara singkat beberapa prosesi dalam acara tersebut yang sarat makna adat dan budaya.

"Tadi pakai adat Jawa, ada banyak prosesi. Mulai dari pengajian, siraman, jualan cendol, nyobain baju, dan lain-lain. Seru sih," ungkapnya dengan senyum.
Dengan mitoni sebagai simbol harapan dan doa untuk kelahiran yang lancar, keluarga besar Reza Artamevia dan Thariq Halilintar tampaknya tengah bersiap menyambut anggota keluarga baru dengan penuh suka cita.
Doa-doa terbaik pun terus mengalir untuk Aaliyah Massaid, yang kini memasuki fase akhir kehamilannya.