Suara.com - Ayu Aulia tak tinggal diam dituduh Lisa Mariana merekayasa hasil USG kehamilannya dulu, sehingga terkesan anaknya bukanlah anak kandung Ridwan Kamil.
Karena itu, Ayu Aulia lewat unggahan Instagramnya mengutarakan kekesalannya pada Lisa Mariana yang dianggap tak tahu terima kasih setelah ditolong.
"Dasar pulu-pulu lu, udah ditolongin juga lu. Bukannya lu terima kasih, kalau enggak ditolongin jadi gembel lu waktu itu," kata Ayu Aulia di Instagram.
Model seksi itu semakin tak habis pikir ketika Lisa Mariana menuding dirinya sudah merekayasa hasil USG kehamilannya dulu.

"Pakai segala bilang rumah sakitnya rekayasa. Tolong buat Rumah Sakit Buah Hati yang ada di Pamulang, apakah bisa direkayasa?" ujar Ayu Aulia.
Ayu Aulia lantas menjelaskan alasannya dulu mengajak Lisa Mariana USG di rumah sakit pilihannya.
Lantaran dirinya sudah kenal dengan dokter kandungan di sana dan model majalah dewasa tersebut juga secara mendadak meminta pertolongannya.
"Kenapa gue ngajak dia ke rumah sakit yang ada Kelapa Gading? Karena, itu ada dokter langganan gue dan dia minta tolong kepada gue tiba-tiba," ucap Ayu Aulia.
Ayu Aulia mengatakan kala itu Lisa Mariana mendadak minta tolong padanya agar bisa USG, karena tak memiliki uang bahkan untuk makan.
Baca Juga: Mahalini Ngamuk Dituding Lebih Sibuk Mempercantik Diri Ketimbang Urus Anak
"Dia juga minta tolong sama gue buat USG, karena katanya dia enggak ada duit. Apalagi buat makan sushi aja gue bayarin nih di GI, kalau lu ingat," kata Ayu Aulia geram.