3. Paus Fransiskus Menjadi Inspirasi Bagi Scorsese

Scorsese beberapa kali pernah bertemu dengan Paus Fransiskus selama bertahun-tahun.
Dalam pertemuan tersebut, Scorsese berkesempatan melakukan percakapan dengan pemimpin Gereja Katolik dunia tersebut.
Percakapan tersebut terkadang menjadi inspirasi bagi karya yang dibuat oleh pembuat film berusia 82 tahun tersebut.
Beberapa karya Scorsese yakni dalam film “The Last Temptation of Christ” tahun 1988 yang diakui namun mengundang kontroversi.
Kemudian film “Silence” pada 2016, yang berkisah tentang penderitaan para misionaris Jesuit Portugis di Jepang abad ke-17.
4. Didanai Secara Independen

Film “Aldeas — A New Story” dan gerakan Aldeas karya Scholas Occurrentes didanai secara independen yang diberikan oleh sponsor dan donatur Internasional. Dan dipastikan semua hasil film akan diinvestasikan kembali.
Indonesia, Gambia, dan Italia adalah beberapa negara pertama yang berpartisipasi dalam inisiatif Aldeas ini, dan pembuatan film naratif pendek mereka akan direkam dan disertakan dalam dokumenter tersebut.
Baca Juga: Sinopsis Thunderbolts*, Geng Antihero yang Terjebak dalam Situasi Buruk
Film tersebut nantinya akan ditayangkan perdana di bioskop-bioskop lokal yang baru didirikan, yang nantinya berfungsi sebagai pusat ekspresi dan pendidikan budaya.