Dalam perjalanan cinta Young Lex dan Eriska Nakesya, mereka kerap membuat netizen kaget.
Berikut ini perjalanan cinta Young Lex dan Eriska Nakesya yang sudah Suara.com rangkum.
Awal percintaan

Young Lex dan Eriska di awal percintaan tak langsung blak-blakan sedang menjalin hubungan pacaran.
Pertama kali Young Lex mengunggah foto bersama Eriska pada Februari 2019. Namun tak ada pernyataan kalau menjalin hubungan, hanya ada foto mesra keduanya.
Baru pada Maret 2019, Eriska ikutan Young Lex mengunggah foto berdua namun tak ada kata-kata kalau mereka sedang pacaran.
Hal ini membuat publik penasaran apa hubungan di antara keduanya.
Ternyata masa-masa itu mereka masih PDKT, keduanya pun mengumumkan sudah pacaran pada Juni 2019.
Mereka tampil kompak dan blak-blakan tentang hubungannya di channel YouTube Young Lex.
Baca Juga: Cibir Atta Halilintar Tukang Tiru, Young Lex Langsung Minta Maaf: Kita Kan Dekat
Menikah diam-diam karena beda agama?