Aldy Maldini Minta Maaf Usai Diduga Tipu dan Tilep Uang Fans, Akui Lalai dan Khilaf

Sumarni Suara.Com
Minggu, 11 Mei 2025 | 10:47 WIB
Aldy Maldini Minta Maaf Usai Diduga Tipu dan Tilep Uang Fans, Akui Lalai dan Khilaf
Aldy Maldini (Instagram/@aldymldni)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Aldy Maldini akhirnya muncul setelah ramai tuduhan menipu fans dengan dalih mengajak makan malam alias dinner bersama.

Melalui Instagram Story pada Sabtu (10/5/2025) malam, Aldy meminta maaf karena telah mengecewakan orang-orang yang disayanginya.

"Teman-teman semua. Atas kegaduhan yang terjadi, saya sungguh meminta maaf," tulis Aldy Maldini.

"Maaf karena mengecewakan banyak orang, sahabat, keluarga, dan siapapun yang selama ini mendukung saya," imbuhnya.

Atas kelalaian dan kekhilafannya, Aldy Maldini berjanji akan segera menyelesaikan itu semua.

"Saya mengakui segala kelalaian dan khilaf yang saya lakukan untuk menyelesaikan masalah-masalah yang sudah kian menumpuk dan menjadi gunjingan banyak orang," lanjut Aldy Maldini.

Hanya permintaan maaf dan janji untuk menyelesaikan hal-hal yang digaduhkan banyak orang yang bisa diklarifikasi Aldy Maldini untuk saat ini.

"Izinkan saya memperbaiki ini semua, kali ini dengan bantuan orang-orang yang masih percaya dengan saya. Izinkan saya menyelesaikan semuanya," pungkas personel TBA tersebut.

Kronologi Aldy Maldini Dituding Tipu Fans

Baca Juga: Bukan Tunangan, Aci Resti Resmi Menikah dengan Shadu Rasjidi

Dugaan Aldy Maldini menipu fansnya berasal dari cerita sebuah akun di X yang mengaku sebagai korban.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI