Hotman Paris Ternyata Bukan Pengacara Terkaya di Indonesia

Rabu, 14 Mei 2025 | 21:16 WIB
Hotman Paris Ternyata Bukan Pengacara Terkaya di Indonesia
Pengacara Hotman Paris Hutapea. (Instagram/hotmanparisofficial)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Perbincangan mengenai pengacara menyeret nama Hotman Paris di media sosial X.

Dilansir Suara.com pada Rabu, 14 Mei 2025, seorang warganet mulanya bercerita mengenai apa yang penting selain penghasilan di balik profesi seorang pengacara.

Menurutnya, menjadi pengacara bukan sekadar soal memiliki penghasilan mencapai miliaran Rupiah per tahun.

"Ga jadi Lawyer dengan honor miliaran/tahun, gapapa kok. Mereka itu puncak piramida," tulis akun X @percaya_dukun.

Menurut pemilik akun ini, menjadi pengacara juga soal menjaga etika dan memiliki kemampuan yang dibutuhkan.

"Kita sepanjang standar soal kemampuan dan etika terjaga; jadi Karyawan, PNS, dan apapun kerjaan halal serta cukup, itu udah oke banget kok," sambungnya kemudian.

Cuitan tersebut langsung viral dan menuai banyak komentar.

Hingga ada yang menyinggung soal Hotman Paris dan kekayaannya yang sudah tidak diragukan lagi.

Konon, tidak lah baik menjadi orang sombong lantaran masih ada Hotman Paris di atas langit.

Baca Juga: Gegara Diminta Tobat, Hotman Paris Ingin Somasi dan Hapus Anaknya dari Daftar Ahli Waris

"Jadi ingat pepatah, 'Jadi orang jangan sombong, karena di atas langit masih ada Hotman Paris'," bunyi cuitan balasan tersebut.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI