Suara.com - Aktris Ony Seroja Hafiedz menceritakan pengalamannya saat menjalani syuting film horor terbaru bertajuk Tenung. Ony berperan sebagai ibu bernama Linda dalam film tersebut.
Istri musisi Ridho Slank tersebut mengaku hampir seluruh adegan di film dia lakonkan sendiri, termasuk adegan dirinya menjadi jenazah hingga harus dilangkahi kucing hitam seraya menahan napas.
"Aku sebisa mungkin enggak pakai body double," ujar Ony Seroja Hafiedz dalam konferensi pers rilis trailer film Tenung di kawasan Setiabudi, Jakarta Selatan, baru-baru ini.
Namun, pada Minggu kedua syuting, Ony Seroja Hafiedz mengalami cedera retak di pergelangan kaki hingga menyebabkan bengkak hebat.
Kondisi tersebut menyebabkan adegan Ony yang mengharuskannya merangkak, digantikan orang lain.
![Ony Seroja Hafiedz pemain film Tenung saat ditemui di kawasan Setiabudi, Jakarta Selatan pada Kamis, 22 Mei 2025. [Suara.com/Tiara Rosana]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2025/05/23/47315-ony-seroja-hafiedz.jpg)
"Jadi pas di tengah film itu, Minggu kedua itu ada kecelakaan, gara-gara aku sendiri, karena kepeleset di tangga, jadi ankle-ku retak. Jadi untuk adegan yang diganti itu, pakai support, ketika aku merangkak. Itu aja sih, selain itu aku kerjakan sendiri," tutur Ony.
Aktris 40 tahunan tersebut lalu menceritakan momen kala dirinya harus ditandu tengah malam oleh para kru film menuju kuburan yang menjadi lokasi syuting, lantaran dirinya tak bisa berjalan.
"Dan yang paling lucu itu waktu adegan yang aku tiduran di kuburan. Itu medannya susah banget dan itu kondisi hujan. Dan karena kakiku bengkak, bengkaknya tuh kayak sudah bengkak gajah dan warnanya hitam, sama tim art aku dibikinin tandu, itu jam 12.15 kalau enggak salah," terangnya.
"Itu kan prosesnya dari Cimande ke lokasi itu tambah bengkak lagi. Jadi pas malam itu, itu tuh aku ditandu dari bawah basecamp sampai ke atas. Jadi kayak orang main sisingaan gitu," lanjut dia.
Baca Juga: Film Lorong Kost Produksi Indonesia Dibawa ke Cannes
Kendati begitu, Ony Seroja Hafiedz tak menyesal dengan semua proses yang dia jalani.
![Ony Seroja Hafiedz pemain film Tenung saat ditemui di kawasan Setiabudi, Jakarta Selatan pada Kamis, 22 Mei 2025. [Suara.com/Tiara Rosana]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2025/05/23/95729-ony-seroja-hafiedz.jpg)
Di balik semua pengorbanan tersebut, sang aktris mengaku cukup puas dengan hasil filmnya dalam trailer. Meski baru melihat sebagian kecil, namun hasil filmnya di luar ekspektasinya.
"Ya itulah suka dukanya main film, yang penting kalian senang, puas," ujar Ony.
"(Hasil trailer) it's beyond my expectation (melebihin ekspektasiku), bagus banget. Dan yang saya suka itu ketika baca skripnya. Kenapa saya ambil, 'wow'. Kalau pemain itukan longing apa sih, sangat senang kalau dapat dialog-dialognya yang tajam, meaning, Tenung," imbuhnya.
Film Tenung berkisah tentang Ira yang tinggal bersama ibunya, Linda. Tanpa sebab yang jelas, Linda mulai mengalami gangguan fisik dan mental yang aneh.
Setelah Linda meninggal, jenazahnya dilompati seekor kucing hitam, dan secara gaib dia hidup kembali. Namun, Linda yang kembali hidup berubah menjadi sosok yang berbeda dan mulai meneror anaknya.
Belakangan terungkap bahwa Linda menjadi korban tenung, sebuah kiriman ilmu hitam, yang membuatnya dikuasai oleh iblis yang mengancam nyawa seluruh keturunannya.
Film ini disutradarai oleh Rizal Mantovani dan diadaptasi dari novel karya Risa Saraswati dan Dimas Tri Aditiyo.
Selain Ony Seroja Hafiedz, film ini juga diperankan oleh Aisyah Aqilah, Emir Mahira, Sonia Alyssa, Humaira Jahra, Robby Tremonti, Andi Bersama, dan Anya Zen.
Film Tenung dijadwalkan tayang di bioskop mulai 5 Juni 2025.
Sekilas Tentang Ony Seroja Hafiedz
![Ony Seroja Hafiedz pemain film Tenung saat ditemui di kawasan Setiabudi, Jakarta Selatan pada Kamis, 22 Mei 2025. [Suara.com/Tiara Rosana]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2025/05/23/12482-ony-seroja-hafiedz.jpg)
Sebagaimana diketahui, Ony Seroja Hafiedz mulai aktif di industri perfilman Indonesia sejak awal 2020.
Salah satu perannya yang paling ikonik adalah sebagai Aida dalam film Kupu-Kupu Kertas pada 2024, sebuah drama sejarah yang mengangkat tragedi G30S dan konflik ideologi di Banyuwangi tahun 1965.
Ony mengaku terkesan dengan detail sejarah yang dihadirkan dalam film tersebut, yang menggambarkan realitas pahit masa itu.
Selain itu, Ony juga tampil dalam film horor Primbon pada 2023 sebagai Bude Ning, serta membintangi film Cross the Line pada 2022 sebagai Cici.
Pada tahun 2024, dia memerankan berbagai karakter dalam film seperti Ratu Adil sebagai Maya Eva, Sorop sebagai Siti Rokiah, Laura sebagai ibu Jojo, Guna-Guna Istri Muda sebagai istri pertama, dan 10 PM sebagai Stella.