Ahmad Dhani Unggah Video Fitnah dan Gibah Maia Estianty, Reaksi Al Ghazali Bikin Syok

Sumarni Suara.Com
Senin, 07 Juli 2025 | 12:08 WIB
Ahmad Dhani Unggah Video Fitnah dan Gibah Maia Estianty, Reaksi Al Ghazali Bikin Syok
Al Ghazali, Ahmad Dhani dan Maia Estianty (Instagram)

Suara.com - Al Ghazali memberikan respons terkait video kompilasi gibah dan fitnah sang ibu yang diunggah oleh ayahnya, Ahmad Dhani.

Al Ghazali yang ditemui bersama Alyssa Daguise itu mulanya menjawab seluruh pertanyaan wartawan terkait status pengantin barunya.

Al pun dengan ramah menjawab bahwa kehidupan pernikahannya bersama Alyssa berjalan menyenangkan.

“Seru” jawab Al singkat dikutip dari kanal YouTube Intens Investigasi pada Senin, 7 Juli 2025.

Putra sulung Maia Estianty dan Ahmad Dhani itu juga menceritakan soal liburan singkatnya bersama Alyssa usai menikah.

“Kemarin ya liburan-liburan kecil aja, kita kemarin habis hectic kita refreshing dikit,” beber Al.

Ia juga dalam waktu dekat ini akan kembali menghabiskan liburan di Bali bersama sang istri.

“Balik lagi ke Bali. Enggak (menetap di Bali) liburan aja,” paparnya.

Baca Juga: Maia Estianty Bahas Pengkhianatan Usai Ahmad Dhani Unggah Video Kompilasi Fitnah dan Gibah Part 2

Bicara soal anak, Al mengaku tidak ingin menunda momongan. Ia pun berharap bisa mendapatkan anak laki-laki.

“Penginnya sih sedikasihnya cepat, cuma ya kembali lagi ke atas (Tuhan) lagi. Dua-duanya enggak apa-apa, tapi maunya cowok,” katanya.

Ahmad Dhani unggah video kompilasi gibah dan fitnah Maia Estianty (YouTube)
Ahmad Dhani unggah video kompilasi gibah dan fitnah Maia Estianty (YouTube)

Tak lama kemudian salah seorang wartawan menanyakan perihal video yang diunggah Ahmad Dhani soal Maia Estianty.

“Tanggapannya soal postingan ayah kemarin Al?” kata seorang wartawan.

Raut Al seketika langsung berubah, dari mulanya mau menjawab pertanyaan wartawan seputar pernikahannya, Al memilih bungkam saat ditanya soal video yang diunggah ayahnya tersebut

Ia bahkan tidak ingin menjawab lagi pertanyaan-pertanyaan wartawan lainnya. Ia memilih buru-buru masuk ke dalam mobil bersama istrinya.

Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI