Suara.com - Usai konflik Ahmad Dhani dan Maia Estianty di masa lalu kembali mencuat, setiap gerak-gerik Mulan Jameela turut menjadi sorotan publik.
Salah satunya, gerak-gerik Mulan Jameela ketika ikut merayakan ulang tahun Al Ghazali yang dihadiri oleh Titiek Soeharto pada September 2024 lalu.
Pada momen itu, netizen menyoroti sikap Mulan Jameela ketika Al Ghazali menyuapinya kue ulang tahun setelah Alyssa Daguise.
Istri Ahmad Dhani itu terlihat menyuap kue yang disodorkan Al Ghazali tanpa menempelkan kedua bibirnya pada sendok.
Sebelumnya, sendok tersebut juga baru saja digunakan Al Ghazali untuk menyuapi Alysssa Daguise kue ulang tahunnya.
Namun, Alyssa Daguise terlihat menempelkan kedua bibirnya ketika menerima suapan kue ulang tahun dari Al Ghazali.
Karena itulah dilansir dari TikTok @videolucubikinngakak, netizen menilai cara Mulan Jameela menerima suapan kue ulang tahun dari Al Ghazali tersebut jijik karena menggunakan sendok bekas menyuapi Alyssa Daguise.
Netizen lantas menyindir Mulan Jameela yang justru tak merasa jijik ketika menikah dengan Ahmad Dhani, yang notabene bekas atau mantan suami Maia Estianty.
"La itu si Ahmad Dhani bekasnya Maia Estianty tapi si Mulan juga gragas aja to," kata @anton***.
Baca Juga: Rieka Roslan Bongkar Nominal Royalti Terkini, Ucapan Piyu Soal LMKN Tak Kompeten Kian Terbukti
"Karena sendoknya bekas," kata @arrich**.
"Sendok bekas orang jijik, suami bekas orang kok gak jijik," kata @cs**.
"Mulan jijik bekas suapan Alyssa, kalau saya lebih jijik dengan perilaku Mulan sebagai pengkhianat sahabatnya," kata @niko***.
Namun kenyataannya, Al Ghazali menggunakan sendok tersebut tak hanya untuk menyuapi Alyssa Daguise dan Mulan Jameela kue ulang tahunnya.
Sejak awal, Al Ghazali memang menggunakan sendok tersebut untuk menyuapi orang-orang terdekatnya kue ulang tahunnya tersebut.
Anak sulung Maia Estianty ini pun lebih dulu menyuapi Ahmad Dhani, Alyssa Daguise, Mulan Jameela dan adik-adiknya.