Kondisi Terkini Mama Amy Diungkap Raffi Ahmad Usai Operasi

Rabu, 10 September 2025 | 18:49 WIB
Kondisi Terkini Mama Amy Diungkap Raffi Ahmad Usai Operasi
Raffi Ahmad dan ibu, Amy Qanita alias Mama Amy. (Instagram/raffinagita1717)
Baca 10 detik
  • Ibu Raffi Ahmad, Mama Amy, dirawat di rumah sakit
  • Mama Amy baru saja jalani operasi
  • Operasi Mama Amy berjalan lancar

Suara.com - Kabar sedih datang dari keluarga Raffi Ahmad. Sang ibu, Amy Qanita atau yang akrab disapa Mama Amy, sedang dirawat di rumah sakit.

Kabar ini beredar setelah Raffi Ahmad mengunggah video lewat akun Instagram miliknya. Video perlihatkan Mama Amy terbaring di ranjang rumah sakit dengan selang pernapasan.

Unggahan itu langsung membuat banyak orang cemas dan bertanya-tanya soal penyakit yang diderita mertua Nagita Slavina tersebut.

Saat ditemui wartawan, Raffi Ahmad akhirnya menjelaskan kondisi terbaru ibunya setelah menjalani tindakan operasi. Hanya saja, ia tak mengungkap operasi apa yang dijalani sang bunda. 

"Masih (dirawat), masih, InsyaAllah masih, tapi tinggal nunggu bisa buang angin. Kalau bisa buang angin, baru nanti dicopot alat-alatnya," kata Raffi Ahmad, dikutip dari YouTube Starpro, Rabu (10/9/2025).

"Tapi udah membaik sih, alhamdulillah terima kasih doanya semua," imbuhnya.

Rupanya, bisa buang angin adalah tanda penting yang menunjukkan bahwa sistem pencernaan pasien sudah kembali berfungsi normal setelah operasi.

Untuk urusan makan, Raffi Ahmad menyebut ibunya sudah bisa mengonsumsi makanan meski masih dibantu oleh cairan infus.

Raffi Ahmad dan ibu, Amy Qanita alias Mama Amy. (Instagram/amy_r_qanita)
Raffi Ahmad dan ibu, Amy Qanita alias Mama Amy. (Instagram/amy_r_qanita)

"Makanannya? Bisa sih, bisa-bisa makan tapi enggak... kan udah ada cairan juga sih. Jadi aman sih," jelasnya.

Baca Juga: Ramai Tudingan Gelapkan Pajak, Raffi Ahmad Sempat Diramal Hard Gumay Terseret Kasus Korupsi

Presenter 38 tahun itu juga memastikan kalau operasi yang dijalani ibunya sudah selesai dan berjalan dengan lancar.

Raffi pun berharap sang ibu bisa segera pulang dalam waktu dekat untuk melanjutkan proses pemulihan di rumah.

"Harusnya mungkin berapa ya? Dua tiga hari kali," pungkasnya.

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Tes Kepintaran GTA Kamu Sebelum Grand Theft Auto 6 Rilis!
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Kamu Tipe Red Flag, Green Flag, Yellow Flag atau Beige Flag?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Kabar Kamu Hari Ini? Cek Pesan Drakor untuk Hatimu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tablet Apa yang Paling Cocok sama Gaya Hidup Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Film Makoto Shinkai Mana yang Menggambarkan Kisah Cintamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Jadi Superhero, Kamu Paling Mirip Siapa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Destinasi Liburan Mana yang Paling Cocok dengan Karakter Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Merek Sepatu Apa yang Paling Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Karakter Utama di Drama Can This Love be Translated?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Menu Kopi Mana yang "Kamu Banget"?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu Tipe Kepribadian MBTI Apa Sih Sebenarnya?
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI