6 Jam Diperiksa, Tersangka Lisa Mariana Dicecar 44 Pertanyaan di Laporan Ridwan Kamil

Jum'at, 24 Oktober 2025 | 20:31 WIB
6 Jam Diperiksa, Tersangka Lisa Mariana Dicecar 44 Pertanyaan di Laporan Ridwan Kamil
Lisa Mariana usai menjalani pemeriksaan di Bareskrim Polri pada Jumat, 24 Oktober 2025. [Suara.com/Rena Pangesti]
Baca 10 detik
  • Lisa Mariana diperiksa sebagai tersangka kasus pencemaran nama baik Ridwan Kamil.

  • Penyidik mencecar Lisa dengan 44 pertanyaan terkait kasus yang menjeratnya.

  • Menurut Lisa dan pengacaranya, proses pemeriksaan berjalan dengan lancar dan baik.

Suara.com - Lisa Mariana akhirnya memenuhi panggilan pemeriksaan sebagai tersangka.

Kasusnya, terkait dugaan pencemaran nama baik yang dilaporkan Ridwan Kamil

Selama proses tersebut, penyidik dari Direktorat Tindak Pidana Siber mencecarnya dengan puluhan pertanyaan untuk mendalami kasus yang menjeratnya.

Usai menjalani pemeriksaan, Lisa Mariana tidak banyak bicara.

Ia hanya bersyukur pemeriksaan telah selesai dan berjalan tanpa hambatan.

"Ya, Alhamdulillah berjalan dengan lancar. Bapak-bapak yang di atas juga baik-baik banget," kata Lisa di Bareskrim Polri pada Jumat, 24 Oktober 2025.

Lisa Mariana kembali menjalani pemeriksaan sebagai tersangka dalam kasus pencemaran nama baik terhadap Ridwan Kamil di Bareskrim Polri, Jumat (24/10/2025). Penampilan Lisa kali ini mencuri perhatian dan dia tampak santai menjalani pemeriksaan. [Rena Pangesti/Suara.com]
Lisa Mariana kembali menjalani pemeriksaan sebagai tersangka dalam kasus pencemaran nama baik terhadap Ridwan Kamil di Bareskrim Polri, Jumat (24/10/2025). Penampilan Lisa kali ini mencuri perhatian dan dia tampak santai menjalani pemeriksaan. [Rena Pangesti/Suara.com]

Kuasa hukum Lisa, Johnboy Nababan, mengungkapkan bahwa kliennya harus menjawab total 44 pertanyaan yang diajukan oleh penyidik.

Meski demikian, Johnboy Nababan memastikan bahwa seluruh proses pemeriksaan berjalan lancar. 

"Puji Tuhan hari ini tadi sudah selesai pemeriksaan sebagai tersangka buat Lisa Mariana. Tadi berjalan dengan baik," ujar Johnboy Nababan.

Baca Juga: Lisa Mariana Resmi Tersangka, Sosok Suami Kini Berani Muncul ke Publik

Ia juga mengapresiasi sikap penyidik yang dinilai profesional selama proses Berita Acara Pemeriksaan (BAP) berlangsung.

"Kita terima kasih kepada siber Bareskrim, tadi sudah menyambut kami dengan baik dan memberi keterangan dengan baik untuk klien kami sehingga merasa nyaman untuk dalam menjelaskan 44 pertanyaan tadi," tambahnya.

×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI