- Seorang pria misterius mengenakan masker dan topi menipu korban di TikTok.
- Modusnya, memancing korban mentransfer Rp500 ribu.
- Iming-imingnya ia akan memberikan Rp 30 juta.
Suara.com - Modus penipuan baru yang menggiurkan kini marak terjadi di platform TikTok. Seorang pria misterius yang selalu mengenakan masker dan topi berhasil menipu korban dengan iming-iming hadiah Rp30 juta.
Aksi penipuan canggih ini diungkap akun Instagram gosip, pembasmi.kehaluan.reall, pada Sabtu (25/10/2025).
Akun tersebut membagikan bukti rekaman siaran langsung serta percakapan korban yang telah tertipu.

Dalam unggahannya, akun tersebut menjelaskan bagaimana modus ini bekerja.
Pelaku, yang akrab disapa "Koko", akan meminta penontonnya untuk mengirimkan gift atau hadiah virtual senilai Rp500 ribu.
"Ngeri! Modus Penipuan Terbaru Saat Ini. Cowok Ini Live di Tiktok Pakai Topi dan Masker. Modus nya Disuruh Gift Senilai 500ribu dan Nantinya Akan Diganti Dengan Uang Senilai 30juta," tulis akun tersebut.
Untuk meyakinkan calon korbannya, lelaki tersebut menjalankan aksi dengan sangat profesional. Ia bahkan membuat sandiwara seolah-olah sedang menelepon salah satu pemenang yang baru saja mengirimkan gift.
Dalam percakapan yang direkam, lelaki tersebut dengan tenang memproses hadiah untuk seorang perempuan yang diklaim sebagai pemenang.
"Baik, Koko proseskan. Semoga membantu, semoga bermanfaat, ya," ujar pria tersebut dalam rekaman.
Baca Juga: Marak Penipuan Ponsel Bekas, Ini 8 Langkah Cerdas Agar Tak Jadi Korban
Seketika, suara perempuan di seberang telepon terdengar sangat gembira dan terkejut. Seolah-olah ia benar-benar baru saja menerima uang puluhan juta rupiah.
"Amin, terima kasih, Ko! Semoga rezekinya lancar, Ko," sahut perempuan itu dengan antusias.
Namun, semua itu hanyalah bagian dari tipu muslihat. Akun pembasmi.kehaluan.reall juga mengunggah tangkapan layar percakapan korban. Ia menyadari setelah mengirimkan gift ratusan ribu.
"Koplak tipu kak?" tanya korban dalam pesan singkat, yang kemudian dibalas dengan, "Oalahh ngapain percaya sama yang gitu-gitu kak."
Kejadian ini menjadi pengingat bagi para pengguna media sosial untuk selalu berhati-hati dan tidak mudah tergiur dengan tawaran hadiah instan yang tidak masuk akal.
Hingga kini, identitas asli pria di balik topeng tersebut masih menjadi misteri.