Perdana Main Film Horor, Dinda Hauw dan Rey Mbayang Adu Akting di Ritual Gaib: Nyai Randasura

Rabu, 29 Oktober 2025 | 20:45 WIB
Perdana Main Film Horor, Dinda Hauw dan Rey Mbayang Adu Akting di Ritual Gaib: Nyai Randasura
Dinda Hauw dan Rey Mbayang. [Instagram]
Baca 10 detik
  • Dinda Hauw dan Rey Mbayang debut main film horor internasional.

  • Dinda tertarik karena cerita bagus dan kembali berakting dengan suami.

  • Rey Mbayang hadapi kendala bahasa dengan sutradara film asal Australia.

Suara.com - Pasangan Dinda Hauw dan Rey Mbayang membuat gebrakan baru dalam karier akting mereka.

Keduanya menjajal genre horor untuk pertama kalinya lewat sebuah film.

Film yang menandai debut horor Rey Mbayang dan Dinda Hauw berjudul Ritual Gaib: Nyai Randasura.

Ini bukan proyek biasa, melainkan sebuah film kolaborasi lintas negara antara sineas Indonesia dan Australia.

Ditemui di kawasan Kemang, Jakarta Selatan, pada Selasa (28/10/2025), Dinda Hauw membeberkan alasannya berani menerima tawaran yang membawanya keluar dari zona nyaman.

Aktris kelahiran 1996 ini menyebut, ada dua faktor utama yang membuatnya tertarik, yakni kekuatan cerita dan kesempatan beradu akting kembali dengan sang suami.

"Karena ya menarik ya, pertama ceritanya bagus. Kedua, kami bisa main bareng berdua di sini,” kata Dinda Hauw.

Dinda Hauw dan Rey Mbayang (Instagram/@dindahw)
Dinda Hauw dan Rey Mbayang (Instagram/@dindahw)

Ia menambahkan, film ini menjadi ajang pembuktian sekaligus momen untuk mengeksplorasi kemampuan aktingnya di luar peran drama keluarga yang selama ini lekat dengannya.

“Aku selama ini kan kebanyakan main di drama, film tentang keluarga. Jadi pengin tahu aja rasanya main di film horor tuh seperti apa,” sambung Dinda Hauw.

Baca Juga: Film Horor Ternyata Bisa Jadi Terapi untuk Mengatasi Kecemasan

Sementara itu, pengalaman berbeda dirasakan oleh Rey Mbayang.

Ia mengaku sangat antusias bisa bekerja di bawah arahan sutradara internasional, meski sempat menghadapi tantangan unik.

Pelantun "Di Sepertiga Malam" ini tak menampik adanya kendala komunikasi, terutama soal perbedaan makna dan istilah saat proses syuting berlangsung.

“Seru banget sih, mungkin lebih ke detail juga. Untuk kendala bahasanya, kami sama-sama paham, cuma kadang ada istilah dari mereka yang beda sama kita,” ujar Rey Mbayang.

Ia bahkan memberi contoh spesifik istilah yang sempat membuatnya perlu berdiskusi lebih dalam untuk menyamakan persepsi dengan sang sutradara.

“Kadang kayak istilah ‘geram’ atau ekspresi tertentu gitu yang beda arti, jadi kami lebih banyak waktu buat diskusi,” tambah Rey.

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Gibran Rakabuming Raka?
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Matematika Kelas 9 SMP dan Kunci Jawaban Aljabar-Geometri
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Lelah Mental? Cek Seberapa Tingkat Stresmu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu SpongeBob, Patrick, Squidward, Mr. Krabs, atau Plankton?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Nge-fans Kamu dengan Lisa BLACKPINK?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Maarten Paes? Kiper Timnas Indonesia yang Direkrut Ajax Amsterdam
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Seberapa Tahu Kamu tentang Layvin Kurzawa? Pemain Baru Persib Bandung Eks PSG
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Keterampilan Berpolitik ala Tokoh Sejarah, Kamu Titisan Genghis Khan atau Figur Lain?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Siapa Karakter SpongeBob SquarePants yang Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Hidupmu Jadi Lagu, Genre Apa yang Paling Cocok?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Merk HP yang Sesuai Kepribadianmu?
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI