Nicholas Saputra Turun Langsung Salurkan Bantuan di Aceh, Tompi Disindir Netizen

Sumarni Suara.Com
Selasa, 13 Januari 2026 | 16:10 WIB
Nicholas Saputra Turun Langsung Salurkan Bantuan di Aceh, Tompi Disindir Netizen
Nicholas Saputra dan Tompi [Instagram]
Baca 10 detik
  • Aktor Nicholas Saputra langsung berbagi bantuan peralatan sekolah kepada siswa terdampak bencana di Desa Kelitu, Aceh Tengah.
  • Aksi kepedulian Nicholas Saputra ini viral di media sosial dan mendapat pujian luas dari publik atas kehadirannya di lokasi.
  • Viralitas aksi tersebut memicu perbandingan publik dengan Tompi yang fokus pada penggalangan dana untuk korban bencana di Sumatra.

Unggahan ini pun langsung dibanjiri komentar dengan beragam sudut pandang. Sebagian netizen ikut melontarkan kritik.

“Lah? Kepentingan Tompi itu untuk jadi komisaris bukan bantu masyarakat Sumatra mas,” tulis salah satu akun bernada sinis.

“STOP jangan mudah judge orang tidak kerja. @dr_tompi sama seperti Gibran sering bolak-balik Aceh tapi tidak diviralkan supaya publik tidak tahu bahwa mereka benar-benar ke Aceh atau tidak,” balas warganet lainnya.

Sebagai informasi, Tompi memang belakangan aktif melakukan penggalangan dana untuk korban bencana di Sumatra. Ia tidak bergerak sendiri, melainkan bersama sejumlah musisi dan figur publik lainnya.

Perbedaan pendekatan antara terjun langsung ke lapangan dan penggalangan dana dari jarak jauh inilah yang kemudian memunculkan perbandingan di tengah publik.

Bagaimana menurut kalian?

×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI