Tangis Ressa Pecah, Berharap Diakui Denada sebagai Anak: Cuma untuk Ketenangan Hati

Ferry Noviandi Suara.Com
Senin, 26 Januari 2026 | 21:40 WIB
Tangis Ressa Pecah, Berharap Diakui Denada sebagai Anak: Cuma untuk Ketenangan Hati
Tangis Ressa Rizky pecah, berharap diakui Denada sebagai anak kandung. [YouTube/CURHAT BANG Denny Sumargo]

Suara.com - Sosok laki-laki 24 tahun bernama Ressa Rizky Rossano yang mengaku sebagai anak Denada hadir di konten YouTube CURHAT BANG Denny Sumargo.

Dalam konten yang dibagikan pada Senin, 26 Januari 2026 tersebut, Denny Sumargo alias Densu menanyakan kemungkinan terburuk.

Densu berandai apabila Denada tetap tidak mau menganggap Ressa sebagai anaknya meski hasil tes DNA menyatakan mereka ibu dan anak.

"Enggak apa-apa. Sedih pasti, tapi mau gimana lagi," ujar Ressa.

Namun apabila Denada mengakui tanpa melalui proses tes DNA, Ressa menganggapnya sebagai doanya yang terkabul.

"Doaku mulai dulu terkabul, dipertemukan sama ibu kandung. Maksudnya saling ngakuin," kata Ressa.

Kendati agak canggung memanggil Denada dengan sebutan 'Ibu', Ressa mengaku bangga.

Ressa memiliki perasaan bangga telah dilahirkan dari rahim seorang Denada tanpa memandang popularitas maupun kekayaan.

Baca Juga: Denada Disebut Serahkan Bayi yang Dilahirkan saat Usia 10 Hari, Pertemuan di Surabaya 23 Tahun Lalu

"Bukan karena artis, bukan karena punya duit. Enggak," ucap Ressa.

Air mata Ressa tak lagi bisa ditahan ketika Denny Sumargo memberi ia kesempatan menyampaikan pesan untuk Denada.

Ressa berharap Denada segera mengakuinya sebagai anak agar masalah keluarga mereka tidak semakin panjang.

Ressa Rizky Rossano (kedua dari kiri) menggelar jumpa pers terkait kasus penelantaran anak yang dia tuduhkan terhadap Denada, yang juga dia kliam sebagai ibu kandungnya di kawasan Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, pada Sabtu (24/1/2026). [Tiara Rosana/Suara.com]
Ressa Rizky Rossano (kedua dari kiri) menggelar jumpa pers terkait kasus penelantaran anak yang dia tuduhkan terhadap Denada, yang juga dia kliam sebagai ibu kandungnya di kawasan Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, pada Sabtu (24/1/2026). [Tiara Rosana/Suara.com]

Ressa juga menyinggung pengorbanan Denada untuk Aisha Aurum, sementara dirinya malah dibuang.

"Kenapa kok Aisha yang ada sakit kayak gitu dibelain sampai sejatuh-jatuhnya?" tanya Ressa sambil menangis.

"Aku enggak iri atau gimana. Cuma lihat dari posisi Aisha sama Ressa sendiri kan berbeda," katanya menyambung.

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Warna Helm Motor Favorit Ungkap Karakter Pasangan Ideal, Tipe Mana Idamanmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kim Seon-ho atau Cha Eun-woo? Cari Tahu Aktor Korea yang Paling Cocok Jadi Pasanganmu!
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Kepintaran GTA Kamu Sebelum Grand Theft Auto 6 Rilis!
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Kamu Tipe Red Flag, Green Flag, Yellow Flag atau Beige Flag?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Kabar Kamu Hari Ini? Cek Pesan Drakor untuk Hatimu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tablet Apa yang Paling Cocok sama Gaya Hidup Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Film Makoto Shinkai Mana yang Menggambarkan Kisah Cintamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Jadi Superhero, Kamu Paling Mirip Siapa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Destinasi Liburan Mana yang Paling Cocok dengan Karakter Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Merek Sepatu Apa yang Paling Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Karakter Utama di Drama Can This Love be Translated?
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI