Suara.com - Sejumlah spanduk dan poster terpampang di sejumlah rumah warga Kampung Pulo, Jakarta Timur, yang menolak relokasi ke Rusun Jatinegara Barat, Kamis (24/7). Sebanyak 840 Kepala Keluarga Warga RT 03 dan RT 04 menolak direlokasi, dikarenakan pada beberapa waktu sebelumnya Pemrov DKI Jakarta belum menepati janjinya yang akan mengganti rugi warga yang terimbas gusuran normalisasi sungai Ciliwung. [suara.com/Kurniawan Mas'ud]
