Tindakan intubasi tidak berisiko
Menempatkan selang di jalan napas pasien dianggap sebagai salah satu tindakan medis berisiko tinggi bagi staf medis. Karena, tindakan itu dilakukan dengan interaksi yang sangat dekat dengan mulut pasien.
Tapi, tindakan medis ini mungkin tidak meningkatkan risiko penularan virus corona Covid-19 seperti yang dikhawatirkan.
Dalam percobaan di ruang operasi, pasien yang dibius, diintubasi dan ekstubasi menghasilkan jauh lebih sedikit aerosol yang berpotensi membawa virus corona Covid-19.
Jenggot lebat tidak boleh mengesampingkan pemakaian masker yang rapat
Seseorang mungkin kesulitan memakai masker yang menutup rapat karena jenggotnya lebat. Laporan dalam Journal of Hospital Infection, menyarankan seseorang bisa menutupi jenggotnya yang lebat menggunakan karet elastis di bawah masker, dari atas dagu hingga pipi.