Ciri-ciri Batuk Karena Covid-19 dan Batuk Biasa, Kenali 5 Gejala yang Membedakan

Rifan Aditya Suara.Com
Selasa, 20 Juli 2021 | 08:10 WIB
Ciri-ciri Batuk Karena Covid-19 dan Batuk Biasa, Kenali 5 Gejala yang Membedakan
Ciri-ciri Batuk Karena Covid-19 dan Batuk Biasa, Kenali 5 Gejala yang Membedakan - Batuk, sakit (Pixabay/nastya_gepp)

Suara.com - Kekinian, batuk menjadi salah satu gejala atau ciri-ciri yang selalu dikaitkan dengan gejala Covid-19. Agar tidak salah diagnosa Anda perlu tahu ciri-ciri batuk karena Covid-19 dan batuk biasa.

Apalagi lagi saat berada di ruang publik, membuat perhatian orang-orang tertuju pada Anda yang batuk. Namun ternyata, ada beberapa gejala membedakan batuk karena Covid-19 dan batuk biasa. Lantas apa ciri-ciri batuk karena Covid-19 dan batuk biasa?

Berikut ulasan selengkapnya tentang ciri-ciri batuk karena Covid-19 dan batuk biasa.

Batuk Karena Covid-19 atau Batuk Biasa?

Kondisi batuk karena terinfeksi virus Corona Covid-19 memang sangatlah mirip seperti batuk biasa. Sehingga di masa pandemi seperti ini, setiap orang yang tengah mengalami sakit batuk, sangatlah dianjurkan mengenakan masker untuk mencegah potensi penularan bila benar positif Covid-19.

Ciri batuk kering karena Covid-19 muncul secara tiba-tiba dan tanpa ada pemicu yang jelas. Bagi sebagian orang, batuk kering muncul karena kebiasaan sehari-hari, misalnya merokok.

Berikut adalah beberapa gejala yang membedakan batuk Covid-19 atau bukan seperti disadur dari Bestlifeonline:

1.       Batuk Kering Alias Tidak Berdahak

Batuk Corona seringkali digambarkan sebagai batuk kering yang umumnya tidak mengeluarkan dahak. Akan tetapi, covid bukanlah satu-satunya penyebab batuk kering.

Baca Juga: Tanda Asma Sudah Parah, Batuk Terus-menerus dan Alami Gejala Tambahan

Kondisi batuk kering dan sesak napas yang mengganggu jaringan paru-paru bisa disebabkan karena alergi dan gastroesophageal reflux, seperti dikutip dari Invigor Medical.

2. Tidak ada gejala alergi atau gatal yang muncul

Ciri-ciri batuk karena Covid-19 dan batuk biasa terdapat pada rasa gatal. Batuk yang terjadi karena alergi musiman, bisa disertai ddengan gejala gatal, matal berair, dan bersin.

Batuk karena elergi cenderung membuat terasa gatal; dan cenderung merespons obat alergi. Tentu dua hal ini tidak terjadi pada batuk Covid.

3. Demam dan Nyeri Otot

Apa perbedaan batuk karena alergi dan Covid? Ya, tentu demam sebagai salah satu tanda tubuh merespons virus. Flu juga cenderung datang bersama demam. Sementara batuk karena alergi biasanya tak sampai menimbulkan flu dan demam.

Sehingga jika batuk yang Anda alami terkait dengan demam atau nyeri otot, hubungi penyedia layanan kesehatan untuk menjalani tes Covid-19 lebih lanjut.

INFOGRAFIS: Cemas saat Batuk atau Sakit Tenggorokan Ditengah Pandemi?
INFOGRAFIS: Cemas saat Batuk atau Sakit Tenggorokan Ditengah Pandemi?

4. Tidak Mengalami Mengi

Meskipun batuk karena alergi dan Covid memiliki banyak kesamaan, ada ciri kunci yang membedakan keduanya, yaitu mengi.

Pada penderita asma, alergi bisa menyebabkan batuk, mengi, dan sesak napas. Namun batuk Covid biasanya tidak menimbulkan mengi.

5. Hilang Indera Penciuman dan Perasa

Ada banyak gejala yang dikaitkan dengan Covid, beberapa di antaranya memang tampak tidak berbahaya. Namun salah satu gejala yang paling kentara adalah, hilangnya indera perasa dan penciuman. Dua hal ini akan meningkatkan kemungkinan Anda terkena Covid-19.

Itulah beberapa ciri-ciri batuk karena Covid-19 dan batuk biasa. Semoga informasi ini dapat anda jadikan pertimbangan untuk membedakan jenis batuk biasa dan batuk Covid-19. Untuk mendapatkan diagnosis penyebab batuk yang tepat, segera tes dan konsultasi di rumah sakit terdekat.

Kontributor : Yulia Kartika Dewi

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

SIMULASI TKA: 15 Soal Bahasa Indonesia Kelas 6 SD dan Kunci Jawaban
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Warna Helm Motor Favorit Ungkap Karakter Pasangan Ideal, Tipe Mana Idamanmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kim Seon-ho atau Cha Eun-woo? Cari Tahu Aktor Korea yang Paling Cocok Jadi Pasanganmu!
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Kepintaran GTA Kamu Sebelum Grand Theft Auto 6 Rilis!
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Kamu Tipe Red Flag, Green Flag, Yellow Flag atau Beige Flag?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Kabar Kamu Hari Ini? Cek Pesan Drakor untuk Hatimu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tablet Apa yang Paling Cocok sama Gaya Hidup Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Film Makoto Shinkai Mana yang Menggambarkan Kisah Cintamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Jadi Superhero, Kamu Paling Mirip Siapa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Destinasi Liburan Mana yang Paling Cocok dengan Karakter Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Merek Sepatu Apa yang Paling Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI