Waspadai Tetap Kelelahan Setelah Bangun Tidur, Bisa Jadi Ini Penyebabnya!

Senin, 03 Januari 2022 | 07:00 WIB
Waspadai Tetap Kelelahan Setelah Bangun Tidur, Bisa Jadi Ini Penyebabnya!
Ilustrasi mengantuk. (pexels.com/George Milton)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Anda mungkin pernah selalu merasa lelah seharian meskipun sudah cukup tidur. Bahkan, Anda mungkin juga masih merasa mengantuk atau lelah setelah alarm berbunyi.

James Wilson, seorang praktisi tidur pun menjelaskan semua trik untuk bangun tidur dengan perasaan yang lebih segar atau tidak mengantuk lagi.

James Wilson juga menjelaskan kepada semua orang untuk mewaspadai rasa lelah dan mengantuk meskipun sudah cukup tidur.

1. Bangun dengan cahaya alami

James menyarankan semua orang untuk membuka jendela atau keluar rumah agar mendapatkan cahaya alami setelah bangun tidur.

Karena, otak akan diprogram untuk merespons matahari terbit dengan memproduksi hormon kortisol secara alami. Hormon inilah yang membuat kita merasa terjaga.

Kebanyakan orang terbangun di ruangan yang gelap gulita atau enggan membuka jendela, karena sorot sinar matahari.

ilustrasi mengantuk (Pixabay/ Sammy Sander)
ilustrasi mengantuk (Pixabay/ Sammy Sander)

2. Lakukan rutinitas bangun pagi

Kebanyakan orang langsung mengoperasikan gadget untuk cek email, media sosial, whatsApp dan lainnya ketika bangun tidur. Hal ini tentu kebiasaan buruk yang membuat otak Anda bekerja.

Baca Juga: Omicron Masuk Jatim, Gubernur Khofifah Upayakan Penularan Tidak Meluas

James pun menyarankan semua orang untuk tidak langsung menyentuh gadget ketika bangun dari tempat tidur. Kebiasaan ini mengaktifkan otak terlalu cepat dan tidak membiatkan otak melalui proses yang diperlukan.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI