Zat lain yang juga dibuang oleh hati adalah zat beracun dalam darah akibat konsumsi alkohol dan obat-obatan, sel darah merah yang rusak, dan kadar bilirubin berlebih yang menyebabkan sakit kuning.
4. Ginjal
Sepasang ginjal yang dimiliki manusia memiliki peran besar dalam menjalankan fungsi sistem ekskresi di dalam tubuh. Fungsi utamanya adalah menyaring zat sisa dari makanan, obat-obatan, atau racun yang ada di dalam darah.
Zat sisa yang sudah dikumpulkan akan diubah menjadi urine, dan dibuang melalui saluran ureter. Buang air kecil, ada ritual pembuangan racun yang sudah diproses oleh ginjal Anda.
5. Usus Besar
Usus besar bertugas menyerap sisa air dan nutrisi yang tidak dapat dicerna pada bagian usus kecil. Setelah diserap, makanan dan minuman akan diubah menjadi feses dan dibuang melalui saluran pencernaan saat buang air besar.
Itu tadi, setidaknya 5 organ yang menjalankan fungsi sistem ekskresi pada manusia. Semoga bermanfaat, dan selamat melanjutkan aktivitas!