Suara.com - Penjelasan tentang blaming culture yang bisa bikin orangtua bayi depresi menjadi berita terpopuler kesehatan hari ini, Selasa (5/7/2022).
Ada juga penjelasan tentang hemoglobin rendah yang dialami Bob Tutupoly sebelum meninggal hingga kulit yang rusak karena tergores.
Simak rangkuman berita kesehatan menarik lainnya dari Suara.com, berikut ini:
1. Bisa Menyebabkan Depresi, Apa Itu Blaming Culture pada Orang Tua Bayi?

Jadi orang tua bayi itu sulit, lho. Kalau terjadi sesuatu pada si bayi, orang tualah yang pertama kali akan disalahkan oleh lingkungan di sekitarnya. Tindakan ini disebut sebagai blaming culture, yang sangat dilarang oleh dokter spesialis anak.
Dikatakan dr. Lucky Yogasatria, Sp.A, masyarakat sudah saatnya berhenti menyalahkan orang tua atas segala hal yang terjadi pada bayi.
2. Bob Tutupoly Alami Penurunan Hemoglobin sebelum Meninggal Dunia, Kenali Penyebabnya!
Musisi legendaris Indonesia, Bob Tutupoly, meninggal dunia hari ini, Selasa (5/7/2022). Sebelum meninggal dunia, Bob Tutupoly sempat mengalami penurunan hemoglobin atau Hb rendah hingga membutuhkan transfusi darah.
Baca Juga: 3 Hal yang Dapat Menurunkan Rasa Percaya Diri, Yuk Hentikan!
"(Sebelum meninggal) sempat mau di transfusi darah karena HB turun tapi sekitar jam 23.00 sudah tidak respons dan dinyatakan meninggal jam 00.03 itu," ungkap sahabat sekaligus pengamat musik, Stanley Tulung saat dihubungi Suara.com, Selasa (5/7/2022).